Suara.com - Akun Facebook Putra Inka atau @dennissikobo.taww membagikan postingan yang mengklaim bahwa GP Ansor mengutuk kapal China yang membuang jenazah ABK asal Indonesia dan akan mengirim Angkatan Laut Banser.
Postingan itu dibagikan pada Senin, 11 Mei 2020. Ia juga menambahkan narasi sebagai berikut.
“Anekdot Politik Retorika Sebelum Dapat THR,Bersuara Lantang… Akankah Setelah THR Cair Akan Kembali Bersuara Lantang ? “GP ANSOR MENGUTUK DI BUANGNYA JENAZAH ABK WNI OLEH KAPAL CHINA” Klau Sy Cm Tertawa kalau Pemirsa ??? Cukup Kalian Yang Menilai."
Bahkan akun Facebook Putra Inka juga menunjukkan screenshot atau tampilan layar dari laman beritaislam.org yang menampilkan foto Ketua Umum PP GP Ansor, Yaqut Cholil Qoumas.
Dalam gambar itu tertulis, "Ayo.. kirim pasukan… tenggelamkan! GP Ansor Kutuk Kapal China Pembuang ABK Meninggal ke laut: Ini Tindakan… Kami akan kirim Angkatan laut banser Walaupun dngn senjata pelepah pisang,"
Saat tangkapan layar diambil, postingan akun Facebook Putra Inka mendapatkan 34 like, 53 komentar dan 31 kali dibagikan.
Benarkah GP Ansor mengutuk kapal China pembuang jasad ABK dan akan kirim angkatan laut Banser?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, Selasa (12/5/2020), informasi yang diklaim oleh akun Facebook Putra Inka tentang GP Ansor mengutuk kapal China pembuang jasad ABK dan akan kirim angkatan laut Banser adalah keliru atau tidak benar.
Baca Juga: Setuju Pelonggaran Berdasar Usia, DPR: Harus Disiplin Protokol Kesehatan
Besar kemungkinan tangkapan layar dalam postingan akun Facebook Putra Inka adalah hasil suntingan.
Pasalnya, artikel asli laman beritaislam.org memiliki judul "GP Ansor Kutuk Kapal China Pembuang ABK Meninggal ke Laut: Ini Tindakan Biadab!. Artikel itu diterbitkan pada Kamis, 7 Mei 2020.
Artikel asli di situs beritaislam.org juga memakai foto Ketua Umum PP GP Ansor, Yaqut Cholil Qoumas, yang sama seperti postingan akun Facebook Putra Inka.
Namun di sana tidak ditemukan narasi "Kami akan kirim Angkatan laut banser Walaupun dngn senjata pelepah pisang."
Sementara itu, isi artikel di beritaislam.org berasal dari pernyataan yang dibagikan oleh Ketua Umum PP GP Ansor, Yaqut Cholil Qoumas.
Pernyataan Yaqut Cholil Qoumas ini juga dimuat oleh beberapa situs media daring lainnya seperti di Viva.co.id dan Republika.co.id.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Benarkah FPI Membubarkan Diri, Ingin Bergabung dengan NU?
-
CEK FAKTA: Benarkah Pemerintah Beri Kuota 100 GB Gratis Saat Wabah Corona?
-
Soal Eksploitasi ABK WNI di Kapal China, Fadli Zon: Negara Tidak Hadir
-
ABK Indonesia di Kapal Asing: Kami Ditendang, Dimaki Ketika Kelelahan
-
CEK FAKTA: Beredar Foto Sebut Erick Thohir Bukan Pribumi Muslim, Benarkah?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Drama London: Paspampres Klarifikasi Soal Halangi Jurnalis Saat Kawal Presiden Prabowo
-
Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Curhat Pimpinan KPK ke DPR: Alat Kurang Canggih Jadi Hambatan Utama OTT
-
Animo Tinggi, PDIP Minta Kemensos 'Gaspol' Bangun Sekolah Rakyat
-
PSI: Polri Harus Tetap di Bawah Presiden, Bukan Jadi Kementerian
-
KND Kawal Hak Atlet Disabilitas, Kontingen Indonesia Raih 135 Emas di ASEAN Para Games 2025
-
Ketua DPRD DKI Kawal Janji Pramono Lepas Saham Perusahaan Bir, Kaji Opsi Tukar Guling
-
Jadi Ipar Presiden RI, Soedradjad Djiwandono Ngaku Kudu Hati-hati Komentari Masalah Dalam Negeri
-
Kali Ciliwung Meluap, 11 RT di Jakarta Terendam Banjir
-
'Awal Tahun yang Sempurna', Daftar 4 Kritik Adian Napitupulu Terhadap Pemerintahan Prabowo