Suara.com - Beredar foto di media sosial yang memperlihatkan warga berkerumun di kawasan Tebet, Jakarta Selatan. Foto ini menjadi kontroversi karena bertentangan dengan aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang tengah diterapkan Pemprov DKI.
Camat Tebet, Dyan Airlangga, mengatakan lokasi keramaian itu merupakan kawasan pusat perbelanjaan pakaian atau distro. Berbagai toko ini kembali buka padahal bukan termasuk sektor usaha yang diizinkan saat PSBB.
"Itu distro sih, kebanyakan distro-distro gitu yang jualan baju, khususnya buat yang anak-anak muda gitu ya. Itu yang rame di situ," ujar Dyan saat dihubungi suara.com, Jumat (22/5/2020).
Dyan mengatakan distro itu sudah buka dalam satu pekan terakhir. Namun mereka disebutnya buka diam-diam tanpa memberitahu aparat setempat.
Setelah buka, distro yang kebanyakan dinaungi anak muda ini memberitahu lewat media sosial dan komunitas lainnya. Akibatnya orang-orang datang dan terjadilah kerumunan.
"Distronya mereka buka diam-diam kayaknya ya. Kemudian mungkin kan mereka komunitas, jadi mereka mengundang anak-anak komunitasnya kan anak muda semua tuh. sepertinya mereka menginformasikan lewat medsosnya," tuturnya.
Petugas Satpol PP kata Dyan, akan terus melakukan razia, di antaranya dilakukan nanti malam.
Nantinya jenis usaha yang tak masuk sektor pengecualian akan disegel dan ditutup sementara.
"Jadi hari ini rencana sore kita akan mulai penjagaan sekaligus tindakan terhadap tempat usaha yang langgar PSBB," pungkasnya.
Baca Juga: Beckham Tetap Enjoy Jalani TC Virtual Timnas Indonesia U-19
Berita Terkait
-
Tegur Warga Tak Pakai Masker, Petugas Stasiun Tanah Abang: Mas Tolong...
-
Polisi Sisir Provokator di Balik Video Viral Pelanggaran PSBB Habib Umar
-
Risiko Gelombang Kedua Covid-19, Trump Sebut AS Tak Akan Lockdown
-
LIVE STREAMING: Investasi Emas, Solusi Anti Krisis saat Pandemi Covid-19
-
5 Inspirasi untuk Mempersiapkan Hari Lebaran di Rumah Aja
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Negara Nyaris Tekor Rp60 Miliar, KPK Bongkar Skandal 'Main Mata' Petugas Pajak Jakut
-
Waspada! Tol Bandara Soetta Tergenang Pagi Ini, Lalu Lintas Macet Merayap
-
Tak Lagi Tampilkan Tersangka, KPK Diminta Seimbangkan Transparansi dan HAM
-
Tol Arah Bandara Soetta Masih Terendam, Lalin Tersendat, Cek Titik Genangan Ini
-
Usai Reses, 294 Anggota DPR Hadiri Rapat Paripurna Perdana Tahun 2026
-
11 Jam Geledah Kantor Pajak Jakut, KPK Sita Duit Valas Terkait Suap Diskon Pajak Rp60 M
-
Daftar Lengkap 19 Kajari Baru: Jaksa Agung Geser Jaksa Eks KPK ke Blitar
-
3 Museum di Jakarta Tutup Hari Ini, Pemprov Ungkap Alasannya
-
Detik-Detik Truk Mogok Tertemper KA BasoettaManggarai di Perlintasan Rawabuaya
-
Sempat Tenggelam 1 Meter, Banjir Jakarta Selatan Akhirnya Surut Total Dini Hari