Suara.com - Seorang pengendara sepeda motor nekat melintas masuk Jalan Tol Jakarta - Serpong tanpa menggunakan helm. Pria tersebut tampak santuy alias santai mengendarai sepeda motornya dengan hanya menggunakan sarung dan peci.
Aksi tak pantas ditiru itu terekam dalam video viral yang beredar di media sosial. Dalam video berdurasi 43 detik yang diunggah oleh akun Instagram @jakarta.terkini itu dijelaskan bahwa peristiwa tersebut terjadi pada, Senin (1/6) sore kemarin.
Dalam video itu terlihat seorang pria menggunakan sepeda motor dengan hanya berpakaian sarung, baju koko, peci dan masker melenggang santuy di Jalan Tol.
Seorang pengendara mobil yang merekam aksi pria tersebut sempat mengingatkan pengendara sepeda motor itu untuk keluar dari Jalan Tol. Namun pria bersarung warna ungu dan peci hitam itu justru tak menghiraukannya.
"Pak keluar Pak, ini jalan Tol," ujar wanita yang merekam aksi pria bersarung itu.
Sementara Kasubdit Pengawalan dan PJR Korlantas, Kombes Romin Thayeb, tak memungkiri bahwa di lokasi tersebut kerap terjadi beberapa kali pengendara sepeda motor masuk Jalan Tol. Namun, Romin belum mengetahui pasti kapan peristiwa pria bersarung mengendarakan sepeda motor di jalan Tol itu terjadi.
"Informasinya lagi dicari sama Kainduk. Tapi, memang biasanya memang seperti itu, karena orang dari Tomang itu masuk dari arteri itu belok ternyata langsung masuk Tol," kata Romin saat dikonfirmasi, Selasa (2/6/2020).
Menurut Romin, banyak pengendara sepeda motor yang melintas masuk Jalan Tol Jakarta - Serpong lantaran tak melihat rambu-rambu lalu lintas. Kebanyakan dari pengendara sepeda motor yang masuk Jalan Tol Jakarta - Serpong itu mengira bahwa perempatan sebelum Mal Taman Anggrek itu mengarah ke jalan arteri.
"Itu kan perempatan sebelum TA (Taman Anggrek), karena orang sangka orang belok kiri, belok kanan bisa, dia ikut belok nggak lihat rambu-rambu, konsentrasinya mungkin lagi ke jalan jadi nggak liat rambu," ungkap Romin.
Baca Juga: Bisa Taklukan Raffi Ahmad, Ini Kata Nagita Slavina
Adapun, Romin menjelaskan pengendara sepeda motor yang masuk jalan Tol di kawasan tersebut biasanya akan dikejar oleh petugas dan diminta keluar di Kebon Jeruk seperti dalam video viral tersebut.
"Biasanya sih kalau udah gitu ada yang berhenti, ada yang mundur, ada yang kebablasan itu, yang (kebablasan) dikeluarin di Kebon Jeruk," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta