Suara.com - Taman Impian Jaya Ancol kembali dibuka mulai besok, Sabtu (20/6/2020). Meski demikian, terdapat sejumlah syarat dan ketentuan yang diberlakukan selama tempat pariwisata ini beroperasi di tengah pandemi virus corona covid-19.
Head Corporate Communication Taman Impian Jaya Ancol, Rika Lestari, mengatakan salah satu syaratnya adalah pengunjung yang boleh masuk hanya yang memiliki KTP DKI Jakarta. Pengunjung yang bukan warga DKI belum diizinkan masuk.
"Manajemen hanya mengijinkan warga ber-KTP DKI Jakarta saja yang dapat melakukan pembelian tiket dan reservasi untuk berekreasi ke Ancol," ujar Rika dalam keterangan tertulis yang dikutip Suara.com, Jumat (19/6/2020).
Rika menuturkan, pihak Ancol nantinya akan melakukan evaluasi terkait aturan ini berdasarkan kondisi penanganan penularan corona Covid-19.
Ia belum memastikan kapan bisa mengizinkan warga KTP non-DKI masuk ke Ancol.
"Di luar area tersebut akan dilakukan penyesuaian dikemudian hari melihat situasi dan kondisi pandemi covid-19," jelasnya.
Selain itu, pihaknya tidak melayani pembelian tiket di loket Ancol secara tunai. Pembelian tiket hanya dapat dilakukan secara daring/online melalui website resmi Ancol.
Caranya dengan membuka situs www.ancol.com dan klik menu tiket, pilih tipe tiket dan unit rekreasi yang dituju, pilih tanggal reservasi kunjungan, lalu jika kuota tersedia tanggal tersebut bisa dipilih dan bila kuota telah habis maka bisa memilih tanggal lainnya.
Pembelian tiket sudah mencakup tiket Gerbang Ancol dan unit rekreasi. Jika pengunjung membawa kendaraan, maka wajib membeli tiket kendaraan di halaman tiket tersebut.
Baca Juga: Kembali ke Jakarta, Stefan William Kini Jadi Sering Nangis
Selain itu, pihaknya juga melakukan pembatasan jumlah pengunjung secara bertahap sampai dengan 50 persen dari kapasitas normal.
"Anak dibawah usia 5 tahun, Ibu hamil, dan usia diatas 50 tahun rekreasi di Ancol tidak diperkenankan berekreasi," tuturnya.
Selama masa transisi ini pihaknya jug memberlakukan penyesuaian kegiatan operasional. Unit rekreasi yang akan dibuka terlebih dahulu adalah kawasan Pantai, Allianz Ecopark, Pasar Seni, Dunia Fantasi (Dufan), Ocean Dream Samudra dan Sea World Ancol.
"Serta restoran yang berada di dalam kawasan Ancol dan penginapan Putri Duyung Resort serta Pulau Bidadari. Sementara untuk unit rekreasi air Atlantis Water Adventures dipersiapkan akan dibuka pada tahap selanjutnya," pungkasnya.
Selama berekreasi, pengunjung juga diminta untuk menerapkan protokol pencegahan penularan Covid-19. Mulai dari pengaturan jaga jarak, wajib memakai masker, dan menjaga kebersihan harus dilakukan pengunjung.
Berikut ini informasi jam operasionalnya:
Berita Terkait
-
Ancol Buka Sabtu Besok, yang Bukan Orang Jakarta Dilarang Masuk
-
Hadapi New Normal, Ini yang Perlu Orangtua Lakukan Bersama Anak di Rumah
-
Liga 1 2020 Resmi Dilanjutkan, Ini Harapan Persebaya Surabaya
-
Terungkap, Awal Mula Penyebaran Virus Corona di Italia
-
Zona Hijau Bebas Dari Covid-19, Benarkah? Ahli Ungkap Faktanya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Profil Irjen Argo Yuwono: Jenderal Kepercayaan Kapolri Ditarik dari Kementerian Buntut Putusan MK
-
Hadiri KTT G20 di Afsel, Gibran akan Berpidato di Depan Pemimpin Dunia
-
KPK Buka-bukaan Asal Duit Rp300 M di Kasus Taspen: Bukan Pinjam Bank, Tapi dari Rekening Penampungan
-
Harapan Driver Ojol Selepas Nasib Mereka Dibahas Prabowo dan Dasco di Istana
-
Analis: Masa Depan Politik Budi Arie Suram Usai Ditolak Gerindra dan PSI
-
Soal Anggota Polri Aktif di Kementan, Menteri Amran: Justru Sangat Membantu
-
Pigai Ajak Publik Gugat UU KUHAP ke MK Jika Khawatir dengan Isinya: Kami Dukung, Saya Tidak Takut!
-
KPK Ungkap Alasan Bobby Nasution Belum Dihadirkan di Sidang Korupsi Jalan Sumut
-
Tak Bayar Utang Pajak Rp25,4 Miliar, DJP Sandera Pengusaha Semarang: Ini Efek Jera!
-
Broker 'Hantu' Korupsi Petral Terkuak, KPK: Modus Ini Bikin Harga Minyak Impor Jadi Mahal