Suara.com - Nicholas Saputra adalah tokoh publik yang tak jarang menjadi sorotan dan banyak diperbincangkan. Berbagai cerita tentangnya tampak selalu dibahas oleh warga sosial media.
Selasa (8/9/2020), Nicholas Saputra kembali menuai sorotan lantaran kisahnya semasa SMA tengah viral dan beredar.
Linimasa Twitter sontak dibanjiri kisah tentangnya. Salah satu akun yang ikut mempopulerkan cerita Nicholas Saputra adalah @dayeiscat.
Dalam unggahannya, ia menulis bahwa perempuan tidak membutuhkan pacar, mereka hanya ingin hidup semasa dengan Nicholas Saputra saat SMA dan menjadi rekan sekelasnya.
"Girls don't want a boyfriend, they just want to live in the same era with Nicholas Saputra when he was in a high school and be his classmates (Perempuan tidak ingin pacar, mereka hanya ingin hidup se-era dengan Nicholas Saputra saat SMA dan menjadi teman sekelasnya -- Red)," tulis @Dayeiscat pada Selasa (8/9/2020), dikutip oleh Suara.com.
Dalam unggahannya tersebut, terdapat foto Nicholas Saputra berseragam SMA. Ia sedang foto bersama dengan orang-orang yang disebut sebagai rekan sekolahnya.
Tidak hanya itu, @Dayeiscat pun menyertakan foto tangkapan layar sebuah teks yang menceritakan tentang sosok Nicholas Saputra.
Ternyata, cerita tersebut dibuat oleh Yanie dan diunggahnya dalam yanie02.livejournal.com pada 28 April 2016 silam.
Ya, cerita lama yang ditulis dengan bahasa Inggris ini kembali viral di jagat media sosial.
Baca Juga: Unggah Video Kaki, Nicholas Saputra Bikin Para Wanita Heboh: Rahim Anget!
Dalam cerita yang ditulisnya, Yani mengawali cerita dengan mengenalkan sosok Nicholas Saputra yang karirnya melejit usai membintangi film Ada Apa Dengan Cinta.
Yani mengaku bahwa dirinya pernah menjadi teman sekelas SMA Nicholas Saputra.
"It has been 17 years since the first time i met Nico. Sometimes, i forgot he was my high school friend (Sudah 17 tahun sejak pertama kali saya bertemu Nico. Terkadang saya lupa dia adalah teman SMA saya -- Red)," ungkap Yani.
Saat menulis cerita ini, Yani tampak tidak menyangka jika kawan semasa SMA-nya tersebut telah menjadi sosok yang terkenal hingga terpampang di berbagai baliho dan memiliki banyak penggemar.
Lebih dalam lagi, Yani bercerita pada Juli 1999 silam, di kelasnya terdapat dua anak laki-laki tampan yang menjadi pembicaraan hangat oleh para senior wanita. Salah satunya tidak lain adalah Nicholas Saputra.
Cerita ini sontak menohok saat Yani menceritakan soal hubungan asmara Nicholas Saputra. Sejumlah warganet tampak menyorotinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ribuan Personel Gabungan Jaga Demo Buruh di DPR! Polda Metro Jaya Akan Pastikan Tertib
-
Gak Punya Otak! ASN di Pasuruan Berkali-kali Cabuli Keponakan, Modusnya Begini
-
Hasil 'Jatah Preman' Rp2,25 M, Gubernur Riau Palak Anak Buah buat Pelesiran ke London hingga Brasil
-
Hari Ini Bergerak Geruduk DPR, Demo Buruh KASBI Bakal Dijaga Ketat 1.464 Aparat
-
5 Fakta PNS Probolinggo Memperkosa Keponakan Hingga Korban Depresi
-
Inovasi AI yang Mendorong Kualitas Riset dan Akademik Indonesia
-
Terseret Kasus Ekspor CPO, Dua Raksasa Sawit Bayar Uang Pengganti Triliunan dengan Cara Dicicil!
-
MBG ala Jusuf Hamka, Makan Gratis yang Bikin Anak-Anak SD Tambora Senyum Ceria
-
Gubernur Riau Diduga Pakai Uang Pemerasan untuk Jalan-Jalan ke Inggris dan Brasil
-
KPK Lamban Ungkap Tersangka Korupsi Gubernur Riau, Apa Alasannya?