Suara.com - Seorang pria di Malaysia menemukan sejumlah video dan foto selfie monyet di ponselnya yang sempat hilang.
Menyadur BBC, Rabu (16/9/2020), Zackrydz Rodzi sempat mengira handphone miliknya diambil pencuri saat ia tengah tidur.
Tak beberapa lama, ia berhasil menemukan pomsel itu, bersama dengan sejumlah foto dan video yang menunjukkan seekor monyet tengah berusaha memakan alat komunikasi itu.
Menjelaskan kronologi kejadian, pria berusia 20 tahun ini mengatakan ia menyadari smartphone-nya hilang saat dirinya terbangun pada pukul 11.00 pagi pada Sabtu (12/9).
"Tidak ada tanda-tanda perampokan. Satu-satunya yang ada di pikiran saya adalah semacam hal supernatural," ujar Zackrydz.
Belakangan ayah Zackrydz menyebut telah melihat monyet berkeliaran di sekitar luar rumah mereka.
Mahasiswa ilmu komputer itu lantas berupaya untuk menghubungi teleponnya dan mendengar suara dering tak jauh dari halaman belakang rumahnya yang merupakan kawasan hutan.
Ketika diperiksa, ponsel itu rupanya tersembunyi di antara lumpur dan dedaunan di bawah pohon palem.
Zackrydz menyebutkan pamannya sempat melontarkan candaan, mengatakan mungkin ada foto si pencuri di handphone itu.
Baca Juga: Makin Memanas, Neymar dan Alvaro Gonzalez Saling Sindir di Twitter
Ketika ponsel selesai dibersihkan dan dibuka, "boom, penuh dengan foto monyet," bebernya.
Gambar rekaman menunjukkan sang monyet nampak berupaya mengarahkan ponsel itu ke mulutnya, seperti berupaya untuk melahapnya.
Dengan latar belajang daun hijau cerah dan suara burung berkicau, monyet itu berulang kali menatap kamera ponsel.
Ada juga serangkaian foto yang menunjukkan foto selfie monyet, pohon, dan dedaunan di ponsel pria asal Batu Pahat, Johor ini.
"Sesuatu uang mungkin anda lihat sekali dalam satu abad," cuit Zackrydz pada Minggu (13/9) yang berujung viral, dibagikan dan disukai oleh ribuan pengguna Twitter lain.
Fenomena monyet selfie juga pernah terjadi sebelumnya pada 2011, di mana Naruto, seekor monyet jambul asal Indonesia, mengambil kamera milik fotografer David Slater dan melakukan serangkaian swasfoto.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum
-
Demokrat Tegaskan SBY Difitnah, Ancam Penjarakan Akun TikTok Penyebar Isu Ijazah Jokowi
-
Sabu 50 Kg Disamarkan Label Durian, Kurir Ditangkap sebelum Masuk Kampung Bahari