Suara.com - Video TikTok hasil kreasi akun @indrakenz mendadak jadi perbincangan warga Twitter setelah disebarluaskan oleh akun @aciel.
Dalam video itu, @indrakenz merekam aksinya di dalam sebuah lift untuk memamerkan pakaian mahal yang dikenakannya.
"Ini beneran apa boongan seh harganya? Kalo beneran fix deh selera gue rendahan semua," ujar @aciel menerangkan konten TikTok yang diunggahnya, Senin (14/09/2020).
Si pembuat konten bermodal kamera handphonenya menjelaskan bahwa ia sedang ingin datang ke pesta ulang tahun temannya.
"Outfit ratusan juta check! Gue bakal nunjukin outfit gue ke acara ulang tahun temen gue," kata @indrakenz memulai aksinya.
Pertama, ia memperlihatkan masker dengan merek LV seharga Rp 5 juta. Selanjutnya secara berurutan ia memamerkan pakaian lainnya mulai dari dompet, ikat pinggang, hingga jam tangan.
"Dompet LV cuma 8,5 juta, murah. Trus jam tangan Rolex 260 juta doang, murah juga kan," urainya semakin bangga.
Tidak berhenti di situ, ia juga menunjukkan ikat pinggangnya yang berwarna kuning seharga Rp 2 juta.
Sementara sepatu yang juga ia banggakan harganya puluhan juta dan tetap dianggap murah.
Baca Juga: Doakan Murid Meninggal Demi TikTok, Dua Ibu Guru Ini Kini Menyesal
"Sepatu Air Jordan, cuma 30 juta gaes, dan terakhir mobil gue BMW cuma 1 miliar. Murah!" tutupnya.
Hingga artikel ini disusun, video TikTok yang dipopulerkan di Twitter itu telah ditayangkan sebanyak 863 ribu kali tayangan.
Sementara ribuan warganet lainnya membanjiri kolom komentar unggahan @aciel tersebut.
"Mas nya punya ikat pinggang yang bisa berubah jadi Kamen Rider gak?" celetuk pemilik akun @fsepti****
"Ini tuh namanya OKB (orang kaya baru). Punya duit tapi gak punya taste, modal "pokoknya gua bisa beli." OKB ini jadi sasaran empuk bagi brand-brand karena mereka gak ngerti kualitas dipikirnya mahal=bagus. Sering banget liat OKB habis diperas di butik branded ditawarin ini itu," ungkap warganet lain bernama @njowo****
Sementara pemilik akun @Leoooni*** mengungkapkan pandangannya tentang bagaimana gaya yang keren bagi seorang cowok.
Berita Terkait
-
4 Daily Outfit ala Sunghoon ENHYPEN, Bikin Gayamu Makin Level-Up!
-
Intip 4 Padu Padan Celana Jeans ala Wonwoo Seventeen, Effortless Banget!
-
5 Inspirasi OOTD Pakai Boots ala Blue Pongtiwat, Tampil Trendi tanpa Ribet!
-
4 Ide OOTD Smart Casual ala Sooyoung SNSD, Cocok Buat Kerja hingga Hangout
-
Monokrom Style ala Kim Ji Yeon: Sontek 4 Padu Padan Daily OOTD-nya!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap