Suara.com - Anak Jenderal Ahmad Yani, Untung Mufreni A Yani menceritakan detik-detik sang ayah tewas dibuhuh. Ahmad Yani menjadi salah satu korban dalam insiden berdarah G30S pada 1965 silam.
Kisah itu dibagikan oleh Untung saat menjadi pembicara dalam acara Kabar Petang yang disiarkan di TVOne pada Selasa (29/9/2020).
Saat kejadian, Untung menyaksikan sekelompok pasukan Tjakrabirawa datang ke rumahnya.
Dengan suara kasar, pasukan tersebut meminta Ahmad Yani untuk menghadap ke presiden malam itu juga.
"Dengan sangat kasar Tjakrabirawa bilang 'Bapak dipanggil presiden sekarang juga'" kata Untung seperti dikutip Suara.com, Rabu (30/9/2020).
Kala itu, Ahmad Yani hanya mengenakan pakaian piyama. Ia berniat untuk mengganti pakaian terlebih dahulu dengan pakaian yang layak karena hendak menghadap presiden.
Namun, niat Ahmad Yani tersebut dicegah dengan kasar oleh pasukan Tjakrabirawa. Penolakan tersebut membuat Ahmad Yani meradang.
"Bapak saya bintang tiga, sedangkan mereka prajurit. Karena marah, bapak saya memukul salah satu prajurit Tjakrabirawa," ungkapnya.
Salah satu prajurit terjatuh karena dipukul Ahmad Yani, setelahnya Ahmad Yani mengembalikan senjata Tjakrabirawa. Kemudian ia masuk ke dalam rumah hendak mengganti pakaian.
Baca Juga: Pemutaran Film G30S PKI, Istana: Tidak Pernah Ada Larangan
Usai menutup pintu, Untung langsung mendengar suara rentetan tembakan. Ia masih mengingat dengan jelas suara tembakan yang terdengar sangat jelas itu.
Sontak, Untung dan saudara-saudaranya keluar dari kamar dan melihat Ahmad Yani sudah bersimbah darah di lantai rumah.
"Saya mencoba memeluk bapak tapi tidak boleh. Saya akhirnya kembali ke kamar," tuturnya.
Karena ketakutan, Untung dan kakak-kakaknya hanya bisa memandangi ayahnya yang telah tak bernyawa dan diseret oleh pasukan Tjakrabirawa.
Hingga tiba di pintu belakang rumah, Untung dan kakak-kakaknya mencoba mendekati Ahmad Yani.
Namun, kala itu pasukan Tjakrabirawa langsung menodongkan senjata ke arah Untung dan kakak-kakaknya. Pasukan tersebut memerintahkan Untung tetap di rumah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi
-
Hujan Deras Rendam 59 RT di Jakarta, Banjir di Pejaten Timur Capai Satu Meter