Suara.com - Calon Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka tampak kelabakan saat menjawab pertanyaan presenter Najwa Shihab terkait alasan maju Pilkada Kota Solo.
Hal itu terjadi saat Gibran menjadi pembicara di acara Mata Najwa bertajuk 'Berebut Takhta di Tengah Pandemi' yang disiarkan di Trans7 pada Rabu (30/9/2020) malam.
Awalnya, Najwa Shihab memberikan video lawas berisi pernyataan Gibran pada akhir 2018 lalu.
Dalam video tersebut, Gibran mengakui tertarik dengan dunia politik namun belum ingin bergabung dalam waktu dekat.
Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu menyebut kemungkinan sekitar 20 tahun mendatang Gibran baru mau terjun ke dunia politik.
Namun, hanya berselang hampir dua tahun setelah memberikan pernyataan tersebut, Gibran kini maju Pilkada Kota Solo memperebutkan kursi orang nomor satu di Kota Solo.
"Mas Gibran waktu itu bilang tertarik (politik) tapi masih lama 20 tahun lagi. Tiba-tiba mencalonkan jadi walikota. Apa yang berubah, mas Gibran?" tanya Najwa seperti dikutip Suara.com, Kamis (1/10/2020).
Gibran langsung menjawabnya dengan lancar. Ia menegaskan niatnya masih sama seperti dulu, ingin bermanfaat bagi banyak orang.
"Tidak ada yang berubah, niat saya masih sama. Dulu saya jadi pengusaha agar saya bisa bermanfaat untuk orang banyak. Sekarang masuk ke politik niatnya masih sama. Niat saya adalah agar bisa bermanfaat untuk orang yang lebih banyak lagi," jawab Gibran.
Baca Juga: Video Najwa Shihab Viral hingga Malaysia, Terawan Disebut Melarikan Diri
Mendapatkan respons dari Gibran, Najwa menanyakan soal waktu terjun ke politik yang lebih cepat dari pernyataan Gibran sebelumnya.
"Time framenya berubah. Waktu itu bilang masih nanti 20 tahun. Sekarang tiba-tiba sudah (terjun). Apa yang membuat time framenya begitu cepat berubah?" tanya Najwa.
Mendapatkan pertanyaan dari Najwa, Gibran sempat terdiam selama beberapa detik. Ia tampak mencari-cari jawaban yang tepat atas pertanyaan Najwa.
Gibran berdalih alasan waktu terjun ke politik lebih cepat dari perkiraan karena ia merasa sudah siap.
"Hmmm ya.. Yang jelas ini mbak, niat saya masih sama bermanfaat untuk orang banyak. Kalau time framenya dipercepat, mungkin karena saya sudah merasa siap sekarang begitu saja," ungkap Gibran.
Najwa sempat mempertanyakan adanya dorongan dari Jokowi, sang ayah, untuk maju di Pilkada sehingga mempercepat waktu untuk terjun ke politik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta
-
Masih Nunggak, Kejagung Sita Aset Musim Mas dan Permata Hijau Group
-
Sultan Najamudin: Semua Mantan Presiden RI yang Telah Berpulang Layak Diberi Gelar Pahlawan