Suara.com - Hasil pemilihan presiden Amerika Serikat yang telah keluar dari sejumlah negara bagian, sejauh ini dipimpin oleh pasangan Joe Biden - Kamala Harris dengan 209 suara elektoral.
Sementara pasangan Donald Trump - Mike Pence, mengantongi 118 suara, berdasarkan laporan The Guardian.
Sebagai informasi, calon presiden perlu mendapatkan 270 suara elektoral untuk memenangkan pilpres AS.
Biden sementara ini unggul di 16 negara bagian termasuk daerah asalnya, Delaware dengan tiga suara elektoral.
Calon dari Partai Demokrat ini mengantongi kemenangan pertamanya di Vermont dengan empat suara elektoral. The Guardian baru saja melaporkan Biden unggul di New Hampshire dengan mendapatkan empat suara elektoral.
Sedangkan Trump memperoleh keunggulan di 17 negara bagian, di antaranya Indiana dengan 11 suara elektoral, Kentucky, Missippi, dan Oklahoma.
Sesaat setelah pengumutan suara di Kentucky ditutup, AP menyatakan Trump unggul dengan delapan suara elektoral.
Semakin dekatnya dengan pengumuman pemenang pemilu AS tahun ini, Youtube dilaporkan tekah menghapus beberapa saluran yang menyiarkan hasil pemilu palsu, beberapa jam sebelum pemungutan suara ditutup.
Pada Selasa (3/11) sore waktu setempat, delapan dari 20 video teratas dalam pencarian "hasil pemilu langung", menampilkan informasi palsu, menurut laporan Bussiness Insider.
Baca Juga: Rumitnya Electoral College, Penentu Pemenang Presiden Amerika Serikat
Salah satu saluran yang menyiarkan hasil palsu telah memiliki lebih dari 1 juta pelanggan dan empat diantaranya telah diverifikasi.
Youtube nampak telah menghapus beberapa saluran hasil pemilu palsu yang muncul dalam pencarian teratas.
Pihak Youtube mengatakan mereka menghapus acara streaming langsung yang melanggar pedoman komunitasnya.
“Kami telah menetapkan kebijakan yang melarang spam, praktik penipuan & scam, dan kami terus waspada terkait konten terkait pemilu menjelang dan pasca-pemilu,” kata YouTube kepada Bussines Insider.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
Terkini
-
Baharuddin Lopa: Jaksa Agung Pemberani Usut Kasus Soeharto Hingga Koruptor Kelas Kakap
-
Semalam GBK Macet Parah Jelang Konser BLACKPINK, Polisi Lakukan Rekayasa Lalu Lintas
-
David Van Reybrouck Kritik Wacana Soeharto Jadi Pahlawan: Lupa Sejarah, Bahaya Besar!
-
Kronologi Truk Tanki 2.400 liter BBM Terbakar di Cianjur, Sebabkan Ledakan Mencekam
-
5 Fakta dan Pihak-pihak yang Terlibat Perang Sudan
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya