Suara.com - Publik belakangan dikejutkan oleh penemuan uang Rp 23 juta tercecer diselokan. Uang pecahan Rp 50 ribu dan Rp 100 ribu ditemukan di sekitar saluran irigasi Desa Plumbon, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.
Akun Instagram @viralterkini99 mengungkap asal muasal uang yang apabila ditotal mencapai Rp23 juta tersebut.
Uang puluhan juta itu diduga milik almarhum Kepala Desa Tembok yang rumahnya berada tepat di atas Desa Plumbon, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang, Jawa Tengah.
Kala itu, sang anak tidak sengaja membuang uang puluhan juta tersebut saat sedang membereskan rumah.
Konon katanya, uang yang terbuang sejak 4 tahun itu mencapai Rp85 juta, ditambah dengan emas seberat 50 gram.
Kini, sebagian harta telah ditemukan dan dikembalikan ke pihak keluarga.
Untuk uang-uang yang ditemukan oleh warga, pihak keluarga pun mengaku sudah menghiklaskannya.
Dikutip dari ViralTerkini99, kabar hilangnya harta kekayaan sampai puluhan juta itu dulu sempat menggegerkan warga.
Tak khayal lokasi itu lantas ramai dikunjungi warga yang menyisir area sepanjang saluran irigasi untuk mencari sisa-sisa uang.
Baca Juga: Viral Video Pengendara Mobil Sebar Uang di Jalanan, Publik Ributkan Hal Ini
"Karena dikabarkan yang hilang waktu itu nilainya cukup banyak, maka di lokasi hingga kini ramai dikunjungi warga yang ikut menyisir di sepanjang saluran irigasi hingga ke sungai untuk mencari sisa-sisa uang yang belum ditemukan," ujarnya.
Unggahan itu sontak menyedot perhatian publik. Hingga artikel ini diturunkan, video itu telah puluhan ribu kali ditayangkan.
"Kapan didekat rumah gue ada kejadian kaya gini," kata @hi.dayat23.
"Tajir jalur irigasi," balas @yourmateegy.
Sebelumnya, Satu video rekaman yang menunjukan adanya ceceran uang setelah banjir melanda, menghebohkan jagat dunia maya. Rekaman dalam video tersebut diketahui terjadi di Desa Plumbong, Kecamatan Limpung, Kabupaten Batang.
Dalam video itu, warga setempat dihebohkan dengan temuan uang pecahan Rp 50.000 dan Rp 100.000 yang tercecer di saluran irigasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Baru Tiba dari Luar Negeri, Prabowo Langsung Kumpulkan Menteri di Hambalang
-
Mayat Wanita Membusuk di Kali Pesanggrahan, Suami Histeris di TKP, Ada Apa?
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Badan Geologi Ingatkan Longsor Susulan Masih Mengintai Cisarua, Ini Pemicunya
-
Percepatan Relokasi dan Tata Ruang Aman Jadi Fokus Mendagri Pascabencana
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
Bantah Tebang Pilih, Satgas Ungkap Proses di Balik Perintah Prabowo Sikat 28 Izin Perusahaan
-
Pengamat Nilai Pengacara Nadiem Tak Siap Hadapi Jaksa, Apa Alasannya?
-
Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Bela Istri dari Jambret di Sleman, Ini Kronologi Versi Polisi
-
JPO 'Melayang' JIS-Ancol Bakal Jadi Ikon Baru Jakarta, Kapan Bisa Digunakan?