Suara.com - Seorang mantan pilot asal Malaysia jadi sorotan karena kisah hidupnya yang berubah 180 derajat setelah dirumahkan oleh maskapai tempatnya bekerja.
Menyadur H Metro Rabu (09/12), pria bernama Ahmad Rashidi Mohd Nazri ini sebelumnya bekerja sebagai pilot pesawat komersial terkemuka yang berbasis di Abu Dhabi.
Ia adalah pilot pertama yang mengemudikan Boeing 777 dan telah mengoperasikan pesawat terbang di seluruh dunia selama 11 tahun terakhir.
Sayang, maskapai tempatnya bekerja bangkrut karena pandemi Covid-19 dan Nazri dirumahkan bersamadengan rekan sesama pilot lainnya.
"Sebelumnya saya sibuk terbang ke semua destinasi di seluruh dunia tapi setelah berhenti kerja, banyak waktu luang dan menurut saya inilah saat terbaik untuk mencari bekal akhirat," katanya kepada Harian Metro.
"Saya bertemu Mohd Zulhairi Zainol yang merupakan relawan pengelola pemakaman gratis Amalteam. Saya menawarkan diri jadi sopir mobil jenazah untuk membantu mereka yang kurang beruntung."
Nazri mengatakan hidupnya jauh lebih tenang setelah dua bulan menjadi sopir mobil jenazah.
Ia memang tak menerima gaji fantastis seperti ketika menjadi pilot, tapi ia merasa beruntung bisa membantu masyarakat yang kurang mampu.
"Kalau kita kira kita terdampak pandemi ini tapi nyatanya masih ada orang lain yang sudah lama terkena dampaknya karena kemiskinan dan masalah keuangan."
Baca Juga: Diberhentikan dari Tempat Bekerja, Pilot Tampan Banting Setir Jualan Burger
"Meski sudah bukan pilot lagi, saya tetap berharap bisa melanjutkan karir ini di masa depan dan berharap industri penerbangan pulih kembali," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Tak Boleh Kurang, DPRD DKI Wanti-wanti Janji Pramono: Harus Ada 258 Sekolah Swasta Gratis 2026
-
Raja Abdullah II Anugerahkan Prabowo Tanda Kehormatan Bejeweled Grand Cordon Al-Nahda, Ini Maknanya
-
Bawaslu Ungkap Upaya Digitalisasi Pengawasan Pemilu di Tengah Keterbatasan Anggaran
-
Mafindo Ungkap Potensi Tantangan Pemilu 2029, dari AI hingga Isu SARA
-
Bilateral di Istana Merdeka, Prabowo dan Raja Abdullah II Kenang Masa Persahabatan di Yordania
-
August Curhat Kena Serangan Personal Imbas Keputusan KPU soal Dokumen Persyaratan yang Dikecualikan
-
Di Hadapan Prabowo, Raja Yordania Kutuk Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Sebut Serangan Mengerikan
-
Usai Disanksi DKPP, Anggota KPU Curhat Soal Beredarnya Gambar AI Lagi Naik Private Jet
-
Dua Resep Kunci Masa Depan Media Lokal dari BMS 2025: Inovasi Bisnis dan Relevansi Konten
-
Soal Penentuan UMP Jakarta 2026, Pemprov DKI Tunggu Pedoman Kemnaker