Suara.com - Sebuah video pembuatan lukisan potret wajah Presiden Joko Widodo (Jokowi) viral di media sosial. Lukisan tersebut menjadi sorotan publik sebab dibuat menggunakan media lakban hitam.
Video proses pembuatan lukisan tersebut diunggah oleh akun TikTok @saupy799.
Ia membuat lukisan menggunakan lakban di dinding rumahnya. Di bawah potret wajah Jokowi, Saupy juga membuat lukisan peta Indonesia.
Dalam video singkatnya, ia juga menambahkan pesan untuk Indonesia yang sedang berjuang melawan pandemi Covid-19.
"Lekas sembuh Indonesiaku #DiRumahAja," demikian tulisan di video tersebut seperti dikutip Suara.com, Jumat (11/12/2020).
Hingga Jumat siang, video tersebut telah disaksikan lebih dari 1,6 juta pengguna. Berbagai pujian langsung membanjiri kolom komentar video tersebut.
Suara.com berkesempatan berbincang dengan pemilik akun @saupy799 mengenai lukisan unik yang dibuatnya.
Pria dengan nama asli Ahmad Saupy yang berusia 21 tahun itu mengaku membutuhkan waktu sekitar tiga jam untuk menciptakan karya seni tersebut.
Hanya dengan bermodalkan sebuah lakban hitam dan pisau kecil, Saupy bisa membuat sebuah lukisan potret wajah Jokowi.
Baca Juga: Seleksi Sekda DKI Masuki Tahap Akhir, Ini 3 Kandidatnya
"Kalau gambar itu saya buat kira-kira tiga jam," kata Saupy kepada Suara.com.
Pria yang berdomisili di Tasikmalaya, Jawa Barat tersebut mengaku sempat kesulitan membuat lukisan Jokowi.
Sebab, media lakban yang digunakannya memiliki daya rekat yang kuat. Sehingga ketika ia salah dalam memotong lakban dan menempelkannya ke dinding, maka akan sulit untuk diperbaiki.
"Pas motong membentuk gambarnya rada susah. Kalau saha harus dilepas lagi dengan risiko catnya kebawa. Kalau lakban hitam lumayan lengket jadi rada hati-hati pas motongnya," tuturnya.
Saupy mengaku sudah mulai menggeluti dunia melukis menggunakan media antimainstream sejak 2018 lalu.
Berawal dari iseng melihat pelukis lain melukis menggunakan daun, Saupy ikut mencobanya hingga akhirnya terus ketagihan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
-
Modus Paket Online, Polisi Gagalkan Peredaran Vape Narkotika di Jakbar
-
Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD, PDIP Intens Lobi Partai Lain di Parlemen
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang