Suara.com - Imam Besar Pembela Front Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab resmi ditahan oleh Polda Metro Jaya.
Penahanan Rizieq Shihab dilakukan mulai Sabtu (12/12/2020). Rizieq akan menjalani penahanan hingga 20 hari ke depan.
Sebelum ditahan, Rizieq mendatangi Polda Metro Jaya untuk melakukan penyidikan. Setelah diperiksa, Rizieq resmi ditahan.
Saat keluar dari ruang pemeriskaan, dia tampak mengenakan baju oranye bertuliskan tahanan.
Kedua tangan Rizieq diikat. Dia pun digiring memasuki mobil tahanan.
Pendukung Rizieq menyebut bahwa kedua tangan yang diikat itu sebagai simbol perjuangan.
Ustaz Derry Sulaiman pun turut kemudian mengunggah foto yang menyimbolkan kedua tangan terikat.
Foto tersebut dia unggah melalui akun Instagram @derrysulaiman pada Senin (14/12/2020).
Berdasarkan keterangan foto tersebut, dia menyebut bahwa penjara seperti taman bunga.
Baca Juga: Habib Rizieq Tak Mau Beri Keterangan, Polda Jabar: Itu Hal Biasa
"Dengan iman penjara serasa seperti taman surga," tulisnya, dikutip Suara.com.
Dalam foto tersebut, terlihat kedua jempol diacungkan ke atas dan diikat pita berwarna merah.
Warganet pun memberikan banyak komentar terkait foto tersebut.
"Semoga Allah segera musnahkan orang-orang dzalim. Dan sejarah terulang kembali. Dulu Buya Hamka pernah dipenjarakan." tulis akun cupink_topan.
"Rezim ini telah melahirkan pejuang hebat. Saya beruntung sekali bisa melihat orang yang istimea. Selamat datang IBHRS." komentar akun rudimantofani.
"Semoga Habibana selalu dalam lindungan Allah SWT," komentar akun sandy_awe78.
Berita Terkait
-
Rocky Gerung Curiga Polisi Rekayasa Rekonstruksi Laskar FPI Ditembak Mati
-
Usai Reka Ulang Penembakan FPI, Refly Harun: Semoga Jokowi Sadar Ini Gawat!
-
Geruduk Polsek-polsek di Palembang, FPI: Bukan Kami, Tapi Pendukung Habib
-
Habib Rizieq Lakukan Uzlah di Penjara, Seperti Nabi Muhammad di Gua Hira
-
Singgung Makanan Buka dan Sahur, Ini Isi Surat Habib Rizieq untuk Keluarga
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Sadis! Pembunuh Guru di OKU Ternyata Mantan Penjaga Kos, Jerat Leher Korban Demi Ponsel
-
Gebrakan Menhan-Panglima di Tambang Ilegal Babel Dikritik Imparsial: Pelanggaran Hukum, Tanda Bahaya
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB
-
Bukan Tax Amnesty, Kejagung Cekal Eks Dirjen dan Bos Djarum Terkait Skandal Pengurangan Pajak
-
Menhaj Irfan Siapkan Kanwil Se-Indonesia: Tak Ada Ruang Main-main Jelang Haji 2026
-
Tembus Rp204 Triliun, Pramono Klaim Jakarta Masih Jadi Primadona Investasi Nasional