Suara.com - Sejumlah karangan bunga ucapan selamat kepada Menteri Sosial Tri Rismaharini yang baru saja dilantik, dari berbagai instansi dan kalangan mulai berdatangan dan terpajang di Gedung Kementerian Sosial (Kemensos), Jakarta Pusat, Rabu (23/12/2020).
Pantauan di lapangan, terdapat 10 karangan bunga yang terpajang, tujuh diantaranya berada di lobi depan pintu masuk Gedung A Kemensos dan tiga lagi di lobi tengah Gedung A.
Salah seorang karyawan Kemensos, Aji mengatakan karangan bunga tersebut mulai berdatangan sejak Selasa malam (22/12) dan pagi tadi.
"Sebagian datang kemarin malam dan sisanya tadi pagi," ujar dia sebagaimana dilansir Antara.
Karangan bunga tersebut, di antaranya datang dari Wali Kota Kota Pariaman, Sumatera Barat Genius Umar, Ketua Umum Pengurus Nasional Karang Taruna, Bank Rakyat Indonesia (BRI), Tokopedia, PT Pos Indonesia dan sebagainya.
Serah terima jabatan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial dijadwalkan siang ini di Gedung Aneka Bhakti.
Sekitar pukul 11.20 WIB calon Menteri Sosial Tri Rismaharini datang di Gedung Kementerian Sosial bersama rombongan termasuk Pelaksana tugas Menteri Sosial Muhadjir Effendy.
Presiden Jokowi mengumumkan enam menteri baru Kabinet Indonesia Maju dari beranda Istana Merdeka Jakarta.
Enam menteri tersebut, yakni Tri Rismaharini ditunjuk sebagai Menteri Sosial, Sandiaga Uno sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Budi Gunadi Sadikin akan mengisi jabatan Menteri Kesehatan.
Baca Juga: Kebijakan Pertama Mensos Risma Hapus Bansos Tunai, Semua Jadi Elektronik
Selanjutnya, Yaqut Cholil Qoumas dipercaya presiden sebagai Menteri Agama menggantikan Fachrul Razi, Sakti Wahyu Trenggono sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, dan terakhir M Luthfi akan menjabat sebagai Menteri Perdagangan.
Berita Terkait
-
Kebijakan Pertama Mensos Risma Hapus Bansos Tunai, Semua Jadi Elektronik
-
Jadi Menteri Sosial, Risma Kebut Realisasi Bansos Mulai Januari 2021
-
Sah Jadi Menteri Sosial, Risma: Kami Harus Bekerja Keras
-
Puji 4 Menteri Baru Pilihan Jokowi, Emil Salim: Selamat!
-
Best 5 Oto: Suzuki Jimny India, Koleksi Mobil Mensos Tri Rismaharini
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Nasib Pandji Pragiwaksono di Tangan Polisi, Penyelidik Mulai Analisis Barang Bukti Materi Mens Rea
-
Aksi Ekstrem Pasutri Pakistan di Soetta: Sembunyikan 1,6 Kg Sabu di Lambung dan Usus
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu