Suara.com - Seorang pria Spanyol ditangkap setelah diduga menularkan Covid-19 ke 22 orang, termasuk tiga bayi dengan berjalan di sekitar tempat kerja dan gym sambil batuk.
"Saya akan menulari kalian semua dengan virus corona." ujar pria tersebut sembari berjalan-jalan di sebuah kompleks kantor, disadur dari Sky News, Minggu (25/4/2021).
Menurut polisi Spanyol, pria berusia 40 tahun itu mengalami demam lebih dari 40 derajat Celcius dan sedang menunggu hasil tes PCR saat insiden terjadi.
Dia dilaporkan terlihat di tempat kerjanya dengan kondisi mengenakan masker dengan tidak benar, batuk dan menyatakan dia akan menulari orang.
Petugas dari kepolisian nasional Spanyol menangkap pria itu di Manacor, Mallorca, setelah memulai penyelidikan atas kejadian tersebut pada akhir Januari.
Pada saat itulah para penyelidik mendengar adanya kluster Covid-19 yang disebabkan oleh seseorang pria yang tidak mengakui jika dia terpapar virus.
Dalam sebuah pernyataan, polisi mengatakan pada hari-hari menjelang wabah, seorang pria yang bekerja untuk sebuah perusahaan "terkenal" di kota Manacor telah menunjukkan gejala dan rekan-rekannya khawatir.
Pria tersebut diduga menolak untuk pulang, tetapi melakukan tes Covid-19 setelah dia selesai bekerja. Namun, dia kembali bekerja dan ke gym keesokan harinya.
Rekan-rekan dan pemilik gym menyuruh pria tersebut untuk pulang karena dia bisa terinfeksi Covid-19 namun ia tidak menghiraukan. Petugas menyatakan pada saat ini dia memiliki suhu lebih dari 40 derajat Celcius.
Baca Juga: Kisah di Balik Minuman Hits Dawet Kemayu, Dari Iseng Kini Punya 145 Gerai
Selama waktu dia menunggu hasil tes Covid-19 keluar, pria itu diduga berkeliling dan batuk dengan menggunakan masker tidak benar. Hasil tel pria tersebut kemudian dinyatakan positif Covid-19.
Lima orang lain juga dinyatakan positif mengidap virus corona, yang kemudian menginfeksi beberapa anggota keluarga, termasuk tiga bayi.
Tiga orang yang berada di gym tempat pria itu berkunjung juga dinyatakan positif Covid-19, dan mereka juga menularkan virus ke kerabatnya.
Menurut keterangan polisi Spanyol, secara total ada 22 orang tertular Covid-19 karena tindakan gegabah dari pria itu.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pintu Air Pasar Ikan Siaga 1, Warga Pesisir Jakarta Diminta Waspada Banjir Rob
-
Jakarta Diprediksi Hujan Sepanjang Hari Ini, Terutama Bagian Selatan dan Timur
-
Revisi UU Sisdiknas Digodok, DPR Tekankan Integrasi Nilai Budaya dalam Pendidikan
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman