Suara.com - Nama Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menjadi yang paling banyak dipilih responden survei Parameter Politik Indonesia sebagai presiden menggantikan Joko Widodo (Jokowi) di 2024.
Elektabilitas Prabowo juga menjadi yang paling tertinggi mengalahkan nama Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Jakarta Anies Baswedan.
Survei yang dilakukan pada 23 hingga 28 Mei 2021 itu melemparkan pertanyaan kepada responden 'Jika pemilihan presiden dilaksanakan saat ini, dan Presiden Joko Widodo tidak boleh mencalonkan diri lagi, siapakah yang akan ada pilih menjadi presiden?'.
Hasilnya, sebanyak 16,5 persen memilih Prabowo untuk duduk di kursi presiden. Nama Prabowo lantas diikuti oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang dipilih 13,8 persen responden.
Kemudian posisi ketiga diduduki oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang dipilih oleh 12,1 persen responden.
"Peta politiknya secara umum memang tidak pernah berubah, bahwa tokoh-tokoh yang selama ini dipersepsikan selalu menjadi salah satu figur yang layak dipertaruhkan 2024 itu selalu menjadi konsumsi masyarakat secara umum tentang top of mind calon presiden," kata Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia Adi Prayitno dalam paparannya yang disampaikan melalui daring, Sabtu (5/6/2021).
Di posisi keempat terdapat nama Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang dipilih 5,6 responden, lalu ada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatis (Menparekraf) Sandiaga Uno dengan 4,5 persen repsonden.
Di bawah Sandiaga, ada nama Ridwan Kamil (4,2 persen), Tri Rismaharini (3,9 persen), Basuki Tjahaja Purnama (2,1 persen), Gatot Nurmantyo (2 persen), Puan Maharani (1,1 persen) dan Jusuf Kalla (1,1 persen).
Sementara, responden yang memilih tidak menjawab mencapai 23,9 persen.
Survei ini disbeut melibatkan 1200 responden dengan menggunakan metode simple random sampling dari 6000 nomor HP yang dipilih secara acak. Adapun margin of error survei tersebut sebesar 2,9 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
Baca Juga: Survei Terbaru Parameter Politik Indonesia : Prabowo Subianto Capres Terkuat 2024
Berita Terkait
-
Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Anies Ajak Warga Jakarta Matikan Lampu 1 Jam
-
5 Capres Terkuat Versi Survei Parameter Politik Indonesia, Prabowo Kian Melemah
-
Survei Terbaru Parameter Politik Indonesia : Prabowo Subianto Capres Terkuat 2024
-
Kasus COVID-19 di Kudus Meledak, Ganjar Minta Seluruh Daerah Tingkatkan Testing
-
Ajak Warga Berpartisipasi, Ganjar Dukung Gerakan Kudus Dua Hari di Rumah Saja
Terpopuler
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 Oktober 2025, Banjir Ribuan Gems dan Kesempatan Klaim Ballon d'Or
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
Pilihan
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
-
Profil PT Mega Manunggal Property Tbk (MMLP): Emiten Resmi Dicaplok ASII
Terkini
-
Revisi UU Ketenagakerjaan Jadi Kunci Nasib Pekerja Digital, Rieke Diah Pitaloka: Mari Kawal Bersama
-
Gubernur Pramono Tolak Atlet Israel, Menlu 'Lempar Bola' ke Persani dan Imigrasi
-
Bantah Menteri Pigai, Komnas HAM Tegaskan Kasus Keracunan MBG Adalah Pelanggaran Hak Asasi
-
Gus Yasin Buka Kartu: 'Dalang' Islah PPP Ternyata Caleg, Istana Tak Ikut Campur
-
Gebrakan Gibran di Tangerang: Tanam Jagung Pakai Traktor, Minta Bulog Inovasi Demi Swasembada
-
UU PDP Dinilai Bisa Jadi 'Tameng' Pejabat Korup, Koalisi Sipil Minta MK Beri Pengecualian
-
Belum Kelar Soal Ijazah Palsu, Kini Dokter Tifa Curiga Sudjiatmi Bukan Ibu Kandung Jokowi
-
Presiden Prabowo Subianto Lantik Wamendagri III, Mendagri: Perkuat Kinerja Kemendagri
-
Kurir Ekspedisi Terlibat Sindikat Curanmor Lintas Provinsi! Kirim Motor Curian Pakai STNK Palsu
-
Punya Nazar Khusus, Apa yang Dilakukan Prabowo Jika Indonesia Lolos Piala Dunia 2026?