Suara.com - Seorang jutawan Thailand dan istrinya ditemukan tidak bernyawa di sebuah kolam renang di "pulau kematian".
Menyadur The Sun, Selasa (8/6/2021) Rakeshwar Sachathamakul (59) dan istrinya Anshoo (55) telah merencanakan untuk tinggal di sebuah resor di pulau Koh Tao.
Pasangan yang sama-sama berkebangsaan India dan berkebangsaan Thailand itu ditemukan tewas mengambang di kolam renang pada Jumat malam.
Pemilik hotel dan istrinya tersebut ditemukan oleh putra mereka yang bernama Rashkwar Sachathamakul (34) saat dia kembali dari jalan-jalan.
Rashkwar menelepon staf hotel untuk meminta bantuan, katanya, tetapi pasangan itu dilaporkan tewas ketika mereka berhasil diangkat dari air.
Mayor Jiraphob Puridech mengatakan pasangan itu duduk di pinggir kolam sebelum pergi berenang bersama, sementara putra mereka berjalan-jalan di sepanjang Shark bay.
"CCTV di daerah itu tidak berfungsi selama beberapa bulan karena kurangnya pemeliharaan tetapi petugas sekarang mengumpulkan bukti dari kamera yang dipasang di bagian lain hotel," jelas Mayor Jiraphob.
"Kolam itu juga seharusnya kosong, karena ditutup karena pembatasan Covid-19." sambungnya.
Polisi juga mengungkapkan jika tidak ada tanda-tanda perkelahian yang ditemukan di sekitar tempat kejadian atau pada jasad korban.
Baca Juga: 5 Top Bola Sepekan: 4 Gol Tercipta di Laga Timnas Indonesia Vs Thailand
jelas Mayor Jiraphob mengatakan bahwa penyelidikan awal menunjukkan pasangan itu tenggelam karena kedalaman kolam yang mencapai 3 meter di salah satu ujungnya.
Rakeshwar ditemukan tergeletak di dekat tangga kolam, sementara istrinya ditemukan di daerah yang airnya hanya sedalam satu meter.
Polisi mengatakan bahwa tidak ada staf hotel di daerah itu ketika pasangan jutawan tersebut ditemukan tewas mengapung.
Mayor Jiraphob juga mengatakan akan melakukan penyelidikan yang mencakup kedalaman kolam dan kondisi kesehatan pasangan itu, serta kemungkinan lain.
Kolonel Polisi Wiracharn Khunchaikaew, petugas lain yang menangani kasus ini, mengatakan pasangan itu mungkin belum mengetahui tentang kedalaman kolam renang, yang sebelumnya digunakan sebagai tempat latihan menyelam.
Putra pasangan itu, Ratish, mengatakan bahwa ayahnya menderita diabetes, hipertensi, dan gangguan tidur obstruktif.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Kondisi Gunung Semeru Meningkat ke Level Awas, 300 Warga Dievakuasi
-
Soal Pelimpahan Kasus Petral: Kejagung Belum Ungkap Alasan, KPK Bantah Isu Tukar Guling Perkara
-
Semeru Status Awas! Jalur Krusial Malang-Lumajang Ditutup Total, Polisi Siapkan Rute Alternatif
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Resmi Limpahkan Kasus ke Tangan KPK, Ada Apa?
-
DPR-Kemdiktisaintek Kolaborasi Ciptakan Kampus Aman, Beradab dan Bebas Kekerasan di Sulteng
-
Fakta Baru Sengketa Tambang Nikel: Hutan Perawan Dibabat, IUP Ternyata Tak Berdempetan
-
Survei RPI Sebut Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Polri Tinggi, Ini Penjelasannya
-
Momen Roy Suryo Walk Out dari Audiensi Reformasi Polri, Sentil Otto Hasibuan: Harusnya Tahu Diri
-
Deteksi Dini Bahaya Tersembunyi, Cek Kesehatan Gratis Tekan Ledakan Kasus Gagal Ginjal
-
Wamendagri Wiyagus: Kemendagri Dukung Sinkronisasi Kebijakan Kependudukan Selaras Pembangunan