Suara.com - Seorang remaja diduga berasal dari Jambi nekat terbang ke Jakarta untuk menemui teman pria yang dikenalnya lewat game online.
Remaja itu nekat menjual motor milik sang ayah demi bisa membeli tiket untuk terbang ke Jakarta.
Video remaja yang terdampar di bandara itu beredar luas di media sosial dan mencuri perhatian publik.
"Remaja berinisial I ini terlihat terdampar di bandara diduga hendak bertemu dengan teman mabar Free Fire di Jakarta," demikian keterangan video seperti dikutip Suara.com, Rabu (9/6/2021).
Dalam video itu tampak remaja mengenakan jilbab dan sweater berwarna hitam sedang menceritakan kisahnya ke seorang wanita.
Tak terdengar jelas percakapan keduanya, namun si remaja itu tampak menangis dan menyesali perbuatannya.
"Dari informasi yang beredar, I bahkan nekat menjual sepeda motor bapaknya untuk biaya pergi ke Jakarta," lanjutnya.
Ironisnya, setibanya di Jakarta teman prianya itu justru menolak untuk menemuinya.
"Teman bermain game FF-nya tak mau menemuinya hingga membuatnya terdampar di bandara. Karena hal tersebut membuat I merasa menyesal dan menangis," tuturnya.
Baca Juga: Viral, Pendiri Sunda Empire Masuk dalam Daftar Soal Ujian Sekolah
Aksi remaja nekat jual motor ayah demi menemui teman mabar itu langsung viral di media sosial dan disorot publik.
Beragam komentar dari warganet langsung membanjiri kolom komentar. Mereka menyayangkan aksi remaja yang nekat tersebut.
"Kasihan sih tapi untungnya enggak ketemu sama teman mabarnya, bayangin kalau ketemu temannya terus temannya enggak benar dan si I diculik atau diapa-apain," ujar seorang warganet.
"Semoga dia dapat pelajaran dari ini ya," ucap warganet lainnya.
"Ya ampun sampai segitunya," ungkap salah satu warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Lobi Prabowo-SBY Bikin Demokrat Ubah Sikap Soal Pilkada? Ini Kata Gerindra
-
Pilkada Lewat DPRD Bukan Cuma Hemat Biaya, Populi Center: Ini 4 Syarat Beratnya
-
Status Tersangka Tak Membuat Dokter Richard Lee Ditahan, Polisi Beberkan Alasan Kuncinya
-
Kritik Pedas Ryaas Rasyid: Jakarta yang Obral Izin, Daerah yang Dapat Banjirnya
-
Proyeksi MRT Jakarta: Target Monas Beroperasi 2027, Kota Tua Menyusul 2029
-
Rakyat Tolak Pilkada via DPRD, Deddy Sitorus: Mereka Tak Mau Haknya Dibajak Oligarki
-
Keberatan dengan Eksepsi Nadiem, Jaksa: Tak Perlu Cari Simpati dan Giring Opini
-
Prabowo Wanti-wanti Atlet Jangan Pakai Bonus untuk Hal Negatif
-
Soal SPPG Terafiliasi Pejabat, BGN: Hak Semua WNI!
-
Buntut Demo Agustus 2025 di Depan Polres Jakut, 60 Terdakwa Dituntut 1 Tahun Penjara