Suara.com - Korps Lalulintas (Korlantas) Polri bakal membuat penyekatan jalan sebanyak 1.065 titik selama masa Idul Adha 1442 Hijriah.
Kepala Korlantas Irjen Istiono mengatakan, seribuan lebih titik penyekatan tersebut akan dibangun mulai dari Lampung, hingga Jawa dan Bali.
"Lampung 21 lokasi. Kemudian Banten kita buat 20 lokasi penyekatan, 2 jalan tol, 17 jalan non-tol, dan satu pelabuhan," ujar Istiono dalam konferensi pers Ditjen Perhubungan Darat virtual, Rabu (14/7/2021).
Dia melanjutkan, untuk di wilayah Polda Metro Jaya akan ada 100 pos penyekatan, di mana 15 pos berada di jalan tol dan sisanya 85 di jalan non tol.
Lalu, di Jawa Barat dibangun 353 pos lokasi penyekatan, Jawa Tengah sebanyak 721 pos penyekatan, serta di Yogyakarta dibangun 23 lokasi pos penyekatan yang semuanya jalan non tol.
"Jawa Timur dibangun 204 lokasi pos pembatasan penyekatan, Bali sebanyak 45 lokasi terdiri dari 43 lokasi jalan tol dan dua di pelabuhan," ucap Istiono.
Ia menegaskan, hanya pekerja dan pihak yang masuk dalam sektor esensial dan kritikal yang boleh lewat penyekatan jalan ini.
Dalam kesempatan yang sama, Direktur Jenderal Perhubungan Darat Budi Setiyadi mengatakan, para pekerja dan operator moda transportasi juga harus menyertakan Surat Tanda Registrasi Pekerja (STRP) untuk bisa melewati penyekatan tersebut.
Selain itu, penumpang juga harus menyertakan kartu vaksin sebagai syarat perjalanan.
Baca Juga: PPKM Darurat Jelang Idul Adha: Lampung, Jawa, Bali Disekat 1.000 Titik Lebih
"Untuk kendaraan logistik tidak harus vaksin. Arahan menhub pengemudi walau belum divaksin (bisa). Pemerintah melakukan akselerasi jumlah masyarakat yang dilakukan vaksin," kata Budi.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
- 5 Pilihan Sepatu Skechers Tanpa Tali untuk Jalan Jauh, Harga Mulai Rp500 Ribu
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Rekayasa Lalin MRT Glodok-Kota Dimulai 10 Januari, Simak Rutenya
-
Said Iqbal Bongkar 'Janji Manis' KDM Soal Upah: Katanya Tak Ubah Rekomendasi, Faktanya Malah Dicoret
-
Mayoritas Publik Tolak Pilkada Lewat DPRD, Golkar: Mungkin Yang Dibayangkan Pilkada Model Orba
-
Jaksa Sebut Nadiem dan Pengacaranya Galau: Seolah Penegakan Hukum Tak Berdasarkan Keadilan
-
Sebut Politik Dinamis, Dede Yusuf Ungkap Alasan Demokrat 'Lirik' Pilkada Lewat DPRD
-
Perpendek Rentang Kendali, Pakar Usulkan Polri Dibagi Dua Wilayah: Barat dan Timur
-
Mengais Harapan dengan Kursi Roda: Logistik di Dapur Darurat Pasca-Banjir Aceh
-
Penerima MBG Tembus 55,1 Juta Orang, Kemenkes Perketat Awasi SPPG
-
Subsidi Dipangkas, Pemprov DKI Jamin Tarif Transjakarta hingga MRT Tak Bakal Melejit di 2026
-
Bidik Manipulasi Foto Asusila via Grok AI, Bareskrim: Deepfake Bisa Dipidana