Suara.com - Pelaku penikaman presiden sementara Mali saat perayaan hari raya Idul Adha, meninggal dalam tahanan setelah sempat dirawat di rumah sakit.
Menyadur ABC News Selasa (27/7/2021) Kolonel Assimi Goita menjadi sasaran penikaman pada Selasa (20/7) di Masjid Agung Bamako saat shalat hari raya Idul Adha.
Goita tidak terluka dalam insiden tersebut, pelaku langsung ditangkap dan diamankan oleh pihak berwenang Mali.
Tersangka ditahan dan pihak berwajib membuka penyelidikan atas serangan tersebut.
"Pelaku langsung diamankan aparat. Selama penyelidikan, kondisi kesehatannya memburuk," jelas Pemerintah Mali pada Minggu (25/7).
Pelaku kemudian dirawat di rumah sakit dan dinyatakan meninggal tak lama setelah itu. Pemerintah Mali mengungkapkan akan menyelidiki kematiannya.
Mali saat ini berada dalam proses transisi menuju negara yang demokratis. Tahun depan, negara tersebut akan mengadakan pemilihan.
Serangan yang dilakukan oleh kelompok jihad di Mali utara dan tengah membuat keamanan di ibu kota semakin tidak stabil.
Goita, kolonel pasukan khusus Mali, berhasil merebut kekuasaan pada Agustus 2020 setelah menggulingkan Ibrahim Boubacar Keita, yang baru menjabat dua tahun setelah terpilih pada 2018.
Baca Juga: Gara-gara Kotoran Anjing, Kakek-kakek di Cengkareng Tewas Dianiaya Tetangga
Goita akhirnya menyetujui pemerintahan transisi yang dipimpin oleh presiden sipil, Bah N'Daw, dan seorang perdana menteri. Goita menjabat sebagai wakil presiden transisi.
Kemudian pada 24 Mei, Goita menggulingkan para pemimpin sipil tersebut setelah mereka merombak kabinet tanpa berkonsultasi dengannya.
Goita kemudian dilantik sebagai presiden pemerintah transisi pada bulan Juni. Dia berjanji akan mengadakan pemilihan pada Februari 2022.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Sindiran Brutal 'Tolol Natural' Balas PSI yang Ungkit Jasa Jokowi ke AHY
-
Polisi Temukan 5 Gigabyte Data Rahasia Hasil Retas Bjorka, di Antaranya Milik Perusahaan Asing
-
Cerita Sedih Anak Kos di Pasar Minggu, Lagi Kondisi Sakit, Motornya Digondol Maling!
-
Rocky Gerung: Dengan Seizin Pak Jokowi, Maka Projo Akan Dihibahkan ke Gerindra
-
Proyek RDF Limbah Sampah di Rorotan 'Teror' Puluhan Anak: Batuk, Sakit Mata, Muntah hingga ISPA
-
Jalan Ketiga Lukas Luwarso: Buru Ijazah Asli Jokowi, Bongkar Dugaan 'Operasi' Penutupan Fakta
-
Menunggu Nasib Lima Anggota DPR Nonaktif di Tangan MKD, Hati-hati Publik Marah Bila...
-
Tragis! Dikeroyok Teman Satu Tongkrongan, Luis Tewas di Depan Masjid usai Pesta Miras
-
Zulkifli Hasan Klaim Program MBG Bisa Tingkatkan IQ Anak Indonesia
-
Buron Korupsi E-KTP Paulus Tannos Lawan KPK dari Singapura, Gugat Penangkapan Lewat Praperadilan!