Suara.com - Dua hari berturut-turut terjadi kebakaran di dua tempat di Sumenep, Jawa Timur. Dini hari tadi, kebakaran melanda kantor induk Puskesmas Gapura dan rumah dokter di Jalan Raya Gapura, Dusun Talesek, Desa Gapura Barat, Kecamatan Gapura.
Kemarin, kebakaran menghanguskan rumah milik Mohammad Bakri (55) alias Mat Kaset yang berada di Jalan Kemala, Kelurahan Bangselok.
Tidak ada korban jiwa dalam kedua peristiwa, tetapi kebakaran tersebut mengakibatkan kerugian yang tak sedikit. Menurut laporan Beritajatim.com, kebakaran di puskesmas mengakibatkan data dan rekam medis pasien terbakar. Selain itu, kursi, rak, dan lemari arsip juga hangus.
Menurut keterangan Juru bicara Polres Sumenep AKP Widiarti kebakaran pertamakali diketahui oleh warga bernama Siddik yang kemudian memberitahu Basri, pegawai honorer Puskesmas Gapura.
Api berasal dari percikan api pada sambungan kabel di atas bangunan kantor puskesmas. Dia bersama warga berusaha memadamkan api, sementara warga yang lain melapor ke petugas dinas pemadam kebakaran yang datang 20 menit kemudian.
Api baru bisa dijinakkan sekitar satu jam. Api sempat merembet ke rumah dinas dokter As’ad Zainudin.
Kerugian dari kebakaran kantor puskesmas ditaksir mencapai Rp75 juta.
Sementara itu kebakaran di rumah Mat Kaset mengakibatkan kerugian Rp300 juta.
Widiarto menjelaskan saat kejadian, rumah dalam keadaan kosong ditinggal pergi penghuni. Mereka pergi ke rumah kerabat di Desa Pamolokan. Kebakaran baru diketahuk ketika mereka pulang ke rumah, korban melihat ada kobaran api dari atap kamar belakang.
Baca Juga: Dalami Kasus Kebakaran Bengkel di Cibodas, Polisi Temukan Plastik Tempat Bensin
Sambil menunggu kedatangan petugas pemadam kebakaran, korban dan warga bahu membahu memadamkan api. Tapi api baru bisa dipadamkan sekitar satu jam berikutnya oleh petugas.
Mat Kaset mengalami kerugian perhiasan emas, BPKP, uang tunai Rp100 juta, dan burung peliharaan.
“Kami masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kebakaran. Namun diduga akibat terjadinya arus pendek,” kata Widiarti.
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum
-
Demokrat Tegaskan SBY Difitnah, Ancam Penjarakan Akun TikTok Penyebar Isu Ijazah Jokowi
-
Sabu 50 Kg Disamarkan Label Durian, Kurir Ditangkap sebelum Masuk Kampung Bahari