Suara.com - Momen istri yang datang ke pengadilan untuk menggugat cerai suaminya menjadi viral. Pasalnya, sang suami ikut membuntuti sampai sujud memohon ampunan.
Peristiwa ini dibagikan oleh akun TikTok @rezzanugroho93. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 663 ribu kali dan mendapatkan 48 ribu tanda suka.
Dalam video, istri itu sedang mengajukan perkara ke petugas pengadilan. Ia berniat menceraikan sang suami karena sudah tidak tahan lagi.
Istri ini ternyata sudah sampai pada batas kesabarannya dalam mempertahankan rumah tangga. Ia mengakui tidak kuat lagi menghadapi perilaku buruk sang suami.
"Jika seorang istri sudah bulat tekadnya untuk datang menggugatmu ke pengadilan, artinya pada saat itu dia sudah berada di puncak batas kesabarannya dalam menghadapi perilaku burukmu selama ini," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Senin (27/9/2021).
Video istri menggugat cerai itu menjadi viral karena aksi suaminya. Sang suami terlihat bersujud di kaki istrinya untuk memohon ampun.
Ia bersujud lama di kaki istrinya. Namun, sang istri terlihat mengacuhkan dan tetap mengurus berkas perkara perceraian tersebut.
Petugas pengadilan juga tetap melayani dengan profesional. Mereka tampak tidak mengacuhkan kelakuan suami yang sedang sujud tersebut.
Karena tidak digubris, sang suami mulai beranjak maju. Kali ini, ia meletakkan kepalanya di pangkuan sang istri sambil meminta maaf.
Baca Juga: Viral Bocah Rapihkan Sandal Jamaah Masjid Banjir Doa: Masuk Akhirat Allah SWT
Momen suami yang sujud di pengadilan langsung menjadi perhatian luas warganet. Mereka menuliskan beragam komentar negatif sampai kecaman, meski tidak mengetahui dengan jelas duduk perkara perceraian.
"Emang bener ya laki-laki kalau minta maaf segitunya, tapi besoknya diulang lagi dan lagi," sindir warganet.
"Wanita apa-apa pakai hati, makannya kalau sudah cinta apa-apa sabar bukan sadar. Dan sekalinya pakai logika, wanita akan pergi," komen warganet.
"Jangan sampai luluh bu, itu air mata buaya," dukung warganet.
"Betina kalau sudah di posisi ini, berarti dia sudah debat jutaan kali dengan diri sendiri," celutuk warganet.
"Makannya kalau punya istri dijaga bukan disakiti, apalagi disia-sia," tegur warganet.
Berita Terkait
-
Viral Bocah Rapihkan Sandal Jamaah Masjid Banjir Doa: Masuk Akhirat Allah SWT
-
Bikin Jijik! Makan di Restoran Mewah, Wanita Ini Temukan Hewan Tak Terduga
-
Hadiri Lamaran Ria Ricis, Suami Kartika Putri Dibilang Salah Kostum
-
Kisah Siswa ke Sekolah Bawa Tas Kresek, Tak Punya HP untuk Belajar Online
-
Viral Aksi Bocah Pengurus Masjid Bikin Hati Adem: Jarang Ada Seperti Ini
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Tragedi Ponpes Al Khoziny Telan Puluhan Nyawa Santri, Ini Perintah Tegas Prabowo ke Menteri-Gubernur
-
Terjatuh Saat Terjun Payung di Rangkaian HUT TNI, Praka Marinir Zaenal Mutaqim Meninggal Dunia
-
BNPB Ungkap Kendala Evakuasi Santri Al Khoziny: Satu Beton 'Jebakan' Ancam Runtuhkan Sisa Gedung
-
Paspor Dicabut, Riza Chalid dan Jurist Tan Kini Berstatus Tanpa Negara, Bisa Lolos dari Jerat Hukum?
-
Kronologi Gugurnya Prajurit Elite Marinir Praka Zaenal, Parasut Mengembang Namun Takdir Berkata Lain
-
Tragedi Jelang HUT TNI, Prajurit Intai Amfibi Praka Zaenal Gugur Dalam Insiden Terjun Payung
-
Prabowo Perbarui Aturan Seleksi Pemimpin TNI, Utamakan Kompetensi Ketimbang Senioritas
-
Update Tragedi Ponpes Al Khoziny: 23 Jasad Ditemukan dalam 24 Jam, Total Korban Tewas Jadi 39 Orang
-
Bangunan Ponpes Al Khoziny Ambruk, Prabowo Minta Cek Semua Infrastruktur Pesantren!
-
HUT ke-80 TNI di Monas, Ketua DPD RI : TNI Makin Profesional dan Dekat dengan Rakyat