Suara.com - Direktur Utama PT Transjakarta, Sardjono Jhony Tjitrokusumo meninggal dunia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) pada Minggu (3/10/2021) sekitar pukul 09.51 WIB.
Pejabat Sementara (Pjs) Direktur Utama PT Transjakarta Welfizon Yuza memastikan Jhony meninggal bukan karena terinfeksi Covid-19.
"Beberapa hari belakangan, bapak sudah mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit. Namun mungkin Allah berkehendak lain,” kata Welfizon.
Dia juga memastikan PT Transjakarta tetap akan fokus memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat pengguna transportasi umum di Ibu Kota.
"Kita harus tetap melanjutkan perjuangan yang sudah beliau lakukan. Terima kasih pak Jhony, telah membawa Transjakarta terbang dengan pelayanan terbaik sampai saat ini. Transjakarta bangga pernah memiliki beliau," ucapnya.
Diketahui, Jhony diangkat menjadi Dirut PT Transjakarta sejak 29 Mei 2020 lalu.
Sejak dipimpin oleh Jhony, Transjakarta banyak mengalami kemajuan dari berbagai sisi, khususnya dalam sisi transformasi digital di antaranya meluncurkan Aplikasi TIJE, Fasilitas Wifi berkecepatan tinggi, tanpa bayar dan tanpa batas kuota, penggunaan QR tiket sebagai akses masuk gate halte hingga penerapan teknologi face recognition sebagai akses masuk karyawan di kantor pusat.
Berikutnya melakukan revitalisasi dan perbaikan sebanyak 46 halte terdampak demo pada bulan Oktober 2020 dengan pelayanan minimum kurang dari satu minggu, menerapkan skema Bus Driver Maintenance Insurance (BDMI) kepada Agen Pemegang Merek (APM) dan mitra operator.
Baca Juga: Dirut Transjakarta Sardjono Jhony Tjitrokusumo Meninggal Dunia karena Sakit
Berita Terkait
-
Dirut Transjakarta Sardjono Jhony Tjitrokusumo Meninggal Dunia karena Sakit
-
Profil Sardjono Jhony Tjitrokusumo, Dirut Transjakarta Baru Meninggal Dunia, Mantan Pilot
-
Dirut Transjakarta Sardjono Jhony Meninggal Dunia
-
Integrasi Transportasi Massal Bisa Ubah Stigma Negatif Soal Jakarta
-
Bus Listrik TransJakarta Mulai Beroperasi Rute Blok M-Balai Kota
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi
-
Konsisten Tolak Pilkada Lewat DPRD, PDIP: Masa Hak Rakyat Bersuara 5 Tahunan Mau Diambil?