Suara.com - Pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) direncanakan akan rampung pada Maret 2022 mendatang. Begitu sudah dibuka, berbagai acara kelas dunia rencananya akan diadakan di stadion itu.
Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Widi Amanasto mengatakan bahkan tahun depan boyband asal Korea Selatan, BTS rencananya akan mengadakan konser di kandang klub sepak bola Persija itu. Ia menyebut fasilitas di stadion dengan sound system canggih akan mendukung penampilan band itu.
"Sound system-nya juga menggunakan echo. Jadi kalaupun nanti ada BTS, rencana BTS akan manggung juga mungkin di tahun depan, itu nanti menggunakan sound yang bagus," ujar Widi dalam acara kunjungan DPRD ke JIS, Jumat (22/10/2021).
Widi mengaku sudah menjalin komunikasi dengan manajemen BTS. Diperkirakan pada tahun 2022 akan ada jadwal kosong untuk bisa datang ke Indonesia.
"Respons mereka ya tertarik pastinya ke Indonesia. Dan tidak hanya BTS, jadi nanti kami akan bikin event setiap bulan. Ini kan tertutup, jadi suaranya jauh lebih bagus dari sound system yang kami buat beda," katanya.
Tak hanya itu, Widi juga menyebut pihaknya berencana menggelar pertandingan antara tim nasional Indonesia melawan klub sepak bola Spanyol seperti Barcelona dan Real Madrid.
"Bulan Desember perkiraan sudah 90 persen dan kami insyaallah mengadakan pertandingan persahabatan antara U-19, PSSI All Star, melawan tim dari luar ya, dari Barcelona, Real Madrid. Semuanya dari Spanyol," kata Widi di Stadion JIS, Jumat, 22 Oktober.
Nantinya pertandingan melawan dua klub sepak bola besar dunia itu akan menjadi acara turnamen persahabatan dan tergabung dalam rangkaian acara peresmian JIS.
Berbagai klub besar eropa lainnya akan bertanding bersama dan menggelar finalnya di JIS.
Baca Juga: Jakpro Sebut Boyband K-Pop BTS Berencana Konser di JIS pada 2022
"Kita sudah terima surat penawaran dari Barca, Juve, dan Madrid. Di sini lawannya Indoneisa All star. Juara 1,2, 3 di sini. Finalnya di sini (Stadion JIS). Jadi, peresmian sekaligus event acara," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Viral Video Tawuran di Rel Kereta Pekojan Disebut Pakai Senpi, Polisi: Video Lama!
-
Gaya Gibran Curi Perhatian, Makna Tas Noken yang Melingkar di Lehernya Saat Tiba di Papua
-
BPBD DKI Gelontorkan Bantuan Logistik Rp575 Juta bagi Ribuan Pengungsi Banjir di Jakarta Utara
-
Adu Jotos Pedagang Cilok di Kembangan, Korban Alami Luka Parah dan Dilarikan ke RSUD Cengkareng
-
KPK Geledah Kantor Pusat Ditjen Pajak, Usut Korupsi 'Diskon' Pajak Rp60 Miliar
-
Sosiolog USK Sebut Peran Dasco Jadi Titik Balik Percepatan Pemulihan Aceh
-
Usut Kasus Korupsi Haji, KPK Periksa Ketua Bidang Ekonomi PBNU
-
5 Daerah Jakarta Masuk Kategori Siaga Banjir, Pompa Kali Asin Sempat Tembus Level Merah!
-
Jakarta Tenggelam Lagi, Modifikasi Cuma Solusi 'Semu', Infrastruktur Biang Keroknya?
-
Tantangan Rencana Rehabilitasi Pascabencana di Sumut: Banyak Rumah Rusak Tak Masuk Kriteria Bantuan