Suara.com - Profil Farhat Abbas kembali menjadi pembahasan masyarakat luas. Bagaimana tidak, Farhat Abbas diketahui mengajak pedangdut Saipul Jamil untuk bergabung ke partainya.
Menurut Farhat Abbas, Saipul Jamil layak untuk mendapatkan kesempatan setelah menjalani masa hukuman penjara beberapa waktu lalu. Apakah kalian penasaran menyimak profil Farhat Abbas? Simak ulasannya berikut.
Banyak yang penasaran dengan profil Farhat Abbas, bagaimana latar belakangnya, perjalanan karier politiknya, hingga kontroversinya. Mari simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
- Nama Lengkap: Farhat Abbas
- Tempat Lahir: Riau
- Tanggal Lahir: 22 Juni 1976
- Pekerjaan: Pengacara dan politikus
- Nama Istri: Rita Tresnawati (Cerai), Nia Daniaty (Cerai), Regina Andriane Saputri (Cerai)
- Nama Anak Farhat Abbas: Muhammad Angga Hadi Farhat dan Gusti Reyhan Gibayus
- Nama Orang Tua Farhat Abbas: Abbas Said dan Syarifah Masnon
- Nama Saudara Farhat Abbas: Jacky Abbas (adik)
- Akun Instagram Farhat Abbas: @farhatabbasofficial
- Kanal YouTube Farhat Abbas: Farhat AbbasTV
Perjalanan Karier Farhat Abbas
Farhat Abbas mencuat ke publik saat dirinya menjadi pengacara untuk para selebriti pada tahun 2004. Dua tahun sebelumnya, saat berusia 26 tahun, dirinya menikahi penyanyi kondang Nia Daniati. Di situlah pintu masuk, Farhat Abbas ke dunia artis.
Sejak saat itu, kehidupan Farhat Abbas tidak jauh dari isu, terutama isu pernikahannya. Di tengah awal pernikahannya, dirinya diisukan telah menikah dengan seorang wanita bernama Any Muryadi, yang akhirnya diakui dan bercerai.
Komentar-komentar Farhat Abbas sering kali mengundang reaksi publik. Apalagi saat dirinya memasuki dunia media sosial, dan sering menggunakan akun Twitter-nya untuk berkomentar kontroversial. Bahkan Farhat Abbas pernah beberapa kali tersandung kasus karena cuitannya di Twitter.
Baca Juga: Farhat Abbas Pinang Saipul Jamil ke Partainya, Warganet Ngakak
Di antaranya, pada 9 Januari 2013, dirinya pernah mengomentari masalah plat nomor kendaraan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dengan komentar mengandung SARA. Pada bulan November di tahun yang sama, Farhat juga sempat terlibat kasus dengan Ahmad Dhani dan anak-anaknya. Tidak berhenti sampai di sana, Farhat Abbas juga pernah berseteru dengan Caesar akibat kicauannya masih di tahun yang sama.
Jelang Pilpres 2014, dirinya juga mengkampanyekan dirinya sebagai calon presiden dengan tagline “Aku Indonesia.” Meskipun banyak pihak menganggap dagelan, namun Farhat Abbas jalan terus. Farhat Abbas berkeyakinan bahwa dirinya yang saat itu berusia 36 tahun bisa mengubah Indonesia.
Setelah heboh soal capres, Farhat Abbas menjalani agak serius ikut Pemilu 2014 sebagai calon anggota DPR RI untuk Dapil Jakarta dari Partai Demokrat. Namun sayang, lagi-lagi kariernya di dunia politik kandas.
Farhat Abbas Ajak Saiful Jamil Masuk Partai
Kemudian, secara tiba-tiba Farhat Abbas membuat heboh publik dengan menyatakan diri sebagai Ketua Umum Partai Pandai. Partai politik tersebut merupakan singkatan dari Partai Negeri Daulat Indonesia. Tidak hanya itu, struktur partainya juga membuat masyarakat tidak menyangka karena sekretaris jenderalnya adalah seorang dokter Lois Owien.
Seperti diketahui, yang bersangkutan pernah ditetapkan menjadi tersangka atas kasus dugaan penyebaran berita bohong soal Covid-19. Hingga yang terbaru, Farhat Abbas diketahui mengajak Saiful Jamil untuk bergabung di partainya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Terjang DIY, Satu Warga Kulon Progo Tewas Tersambar Petir
-
Berkas Roy Suryo Cs Dilimpahkan ke Kejaksaan, Kapan Tersangka Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Disidang?
-
Banjir Jakarta Utara, 643 Warga Semper Barat Mengungsi, Kapolda: Kami Pastikan Terlayani dengan Baik
-
Banjir Jakarta, Sekitar 1.600 Warga Masih Mengungsi hingga Selasa Pagi
-
Jakarta Masih Dikepung Banjir Pagi Ini, 28 RT dan 6 Ruas Jalan Tergenang Air
-
Hujan Masih Akan Guyur Seluruh Jakarta Hari Ini
-
Modus Paket Online, Polisi Gagalkan Peredaran Vape Narkotika di Jakbar
-
Tolak Wacana Pilkada Lewat DPRD, PDIP Intens Lobi Partai Lain di Parlemen
-
Demo di Komdigi, Massa Minta Takedown Mens Rea di Netflix dan Ancam Lanjutkan Aksi ke Polda Metro
-
Nyumarno Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Bekasi Nonaktif Ade Kunang