Suara.com - Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan aksi demonstrasi sejumlah mahasiswa hingga menghalangi laju ambulans yang membawa pasien viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @andreli48, Rabu (3/11/2021) tampak sebuah ambulans terhenti di sebuah ruas jalan yang tampak ramai.
Ruas jalan tersebut ternyata sedang dipenuhi oleh para mahasiswa yang menyampaikan aspirasinya di depan Kantor Pemda Sumenep.
Bawa pasien menuju UGD
Dalam keterangan yang disampaikan, diketahui bahwa ambulans tersebut hendak menuju ke RSUD Sumenep untuk mengantar pasien ke UGD.
Sayangnya, saat sampai di depan Kantor Pemda Semenep, ambulans tersebut tak mampu melanjutkan perjalanan karena terhalang aksi dem0 mahasiswa.
"Tingkah polah mahasiswa halangi ambulans pembawa pasien UGD," bunyi keterangan dalam video tersebut, dikutip Suara.com, Rabu (3/11/2021).
Aksi demo tersebut diduga digelar oleh sejumlah mahasiswa PMII Sumenep. Mereka berdemo sambil bakar ban di depan Kantor Pemda Sumenep.
"Sebuah mobil ambulance yang akan menuju RSUD Sumenep dihalangi mahasiswa PMII yang melakukan aksi demonstrasi dan bakar ban di depan kantor Pemda Sumenep," lanjutnya.
Baca Juga: Ups Ketahuan! Laptop Gadis Macet pas Dipinjam Dosen, Wallpapernya Jadi Sorotan Satu Kelas
Sopir ambulans beri penjelasan
Tampak seorang wanita dan sopir ambulans turun dari mobil untuk meminta jalan pada para mahasiswa. Sopir ambulans juga tampak memberi penjelasan, diduga terkait kondisi pasien.
Namun apa daya, aksi demo terus berlanjut dan mobil ambulans itu dikabarkan memutar arah untuk mencari jalan lain menuju RSUD Sumenep.
"Meski sopir ambulans sudah berusaha memberikan pengertian kepada para mahasiswa, namun tetap tidak diberikan akses jalan dan ambulans terpaksa harus menempuh jalan memutar," bunyi keterangan dalam video itu.
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Mereka mengecam dan menyayangkan aksi demonstrasi mahasiswa yang menghambat perjalanan mobil ambulans dan pasien.
"Nggak pantes banget disebut mahasiswa, aku malu melihat tingkah polah mereka," komentar salah seorang warganet.
"Itu bukan mahasiswa tapi preman kampus yang suka demo. Maju aja pak sopir ambulans ga usah takut," sahut warganet lain.
"Lu mau perjuangkan aspirasi rakyat tapi kok menyusahkan masyarakat juga," tulis salah satu warganet.
"Kasihan ortu kalian buang-buang duit," ujar warganet lain.
"Kelihatannya juga orang akademik tapi kenyataannya tingkah lakunya sama brandalan saja masih beradab berandalan," komentar salah satu warganet.
"Kalau mau demo pikir dulu, tujuannya buat apa sama ngapain kasihan orang lain yang keganggu," tulis warganet lain.
CEK FAKTA: Beredar Video Demo Mahasiswa Halangi Ambulans, Benarkah?
Berdasarkan penelusuran Suara.com, narasi yang menyebut bahwa ambulans tak bisa lewat karena dihalangi oleh aksi demo mahasiswa tidaklah benar.
Melansir dari video yang diunggah oleh akun Instagram @jurnalis junior, ternyata video yang sempat viral bukanlah video versi utuh.
Video itu terpotong sehingga menimbulkan kesalahpahaman. Di bagian akhir video tersebut diperlihatkan sejumlah mahasiswa yang sedang menggelar aksi demo membubarkan diri dari jalan raya sehingga ambulans tersebut bisa lewat.
"Beredar video mobil ambulans terhalang oleh aksi demo di depan Kantor Pemda Sumenap dengan durasi yang di potong oleh orang tidak bertangung jawab dan viral di media sosial," tulis akun tersebut.
"Dalam video lanjutan saat ambulans lewat di jalan depan Kantor Pemda Sumenap sempat terhenti namun Mahasiswa MEMBERIKAN JALAN AMBULANs untuk melanjutkan perjalanan," lanjutnya.
KESIMPULAN:
Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa video dengan narasi ambulans tak bisa lewat karena dihalangi oleh aksi demo mahasiswa tidaklah benar.
Konten tersebut termasuk ke dalam jenis konten yang menyesatkan.
Catatan Redaksi: terdapat perbaikan di judul dan isi artikel ini. Sebelumnya ada kesalahan informasi yang menyebutkan mahasiswa tidak memberikan jalan kepada ambulans untuk lewat, setelah ditelusuri ternyata ada video lanjutan yang menunjukkan mahasiswa memberi jalan untuk ambulans. Atas kesalahan tersebut, redaksi minta maaf.
Berita Terkait
-
Pelajar Berseragam Lengkap Terciduk Tengah Berduaan di Toilet Masjid
-
Nikita Mirzani Umbar Isi Chat dengan Cinta Laura, Ngaku Tak Memiliki Masalah Apapun
-
Pengantin Wanita Heboh Dapat Kejutan di Hari Pernikahan, Suami Auto Diminta Minggir
-
Viral, Pasangan Suami Istri Meninggal Dunia di Waktu Bersamaan, Anaknya Masih Kecil-kecil
-
Ups Ketahuan! Laptop Gadis Macet pas Dipinjam Dosen, Wallpapernya Jadi Sorotan Satu Kelas
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Indonesia Dilanda 2.139 Bencana di 2025: Didominasi Banjir dan Tanah Longsor
-
Prabowo ke Siswa Sekolah Rakyat: Bukan Salah Orang Tuamu, Memang Negara Belum Mampu Beri Terbaik
-
Rismon Desak Klarifikasi Jujur Usai Eggi Sudjana Disebut Minta Maaf dan Rangkul Jokowi di Solo
-
Bivitri Susanti Nilai Pilkada Tidak Langsung Berisiko Membuat Pemimpin Abai ke Rakyat
-
Fakta di Balik Siswa Sekolah Rakyat: 67 Persen dari Keluarga Berpenghasilan di Bawah Rp1 Juta
-
Pelapor Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Dipanggil Polda, Laporan Eggi Sudjana Dicabut?
-
Tok! Hakim Tolak Eksepsi Nadiem Makarim, Sidang Korupsi Chromebook Lanjut ke Pokok Perkara
-
Pakar: Laporan Terhadap Pandji Pragiwaksono Salah Alamat, Ini Alasannya!
-
KPK Tetapkan Gus Yaqut Jadi Tersangka Kasis Kuota Haji, Maman PKB: Harus Diusut Tuntas
-
Soal Pandji Pragiwaksono Dipolisikan, Garin Nugroho Singgung Mental Kerdil Hadapi Kritik