Suara.com - Rapat Umum Anggota (RUA) Forum Alumni Universitas Telkom (FAST), pada 4 Desember 2021, resmi menetapkan Sri Safitri sebagai presiden organisasi yang beranggotakan alumni dari Universitas Telkom. Lembaga ini merupakan penggabungan STT Telkom, STMB Telkom, STISI Telkom dan Politeknik Telkom pada 2013.
Sri Safitri akan memimpin organisasi FAST untuk periode 2021-2025, menggantikan Ahmad Nugraha Rahmat.
Sri Safitri adalah Alumni Teknik Telekomunikasi 1991, yang baru-baru ini terpilih sebagai Customer Experience (CX) Leader of the Year 2021 dari mycustomer.com.
Perempuan kelahiran Medan, 28 Oktober 1973 ini punya pengalaman panjang di dunia profesional. Ia merupakan Senior Account Manager Global Enterprise Division Telkom Indonesia pada tahun 2004-2008, GM Marketing Divisi Multimedia Telkom Indonesia pada tahun 2008-2012, Chief Marketing Officer Telkomtelstra pada tahun 2014-2016, dan sejak tahun 2020 menjadi Deputy Executive Vice President CX.
Sri Safitri merupakan presiden perempuan pertama FAST, dimana organisasi tersebut didominasi oleh anggota laki-laki, dengan proporsi mencapai 60%.
“Saat masuk Telkom University, kita adalah putra putri terpilih Indonesia. Untuk menjadi yang terbaik, perlu pembuktian. Untuk itu, kita perlu membuktikan menjadi alumni yang berkontribusi dengan memberikan manfaat terbanyak untuk almamater, bangsa dan negara," ujar Sri Safitri dalam sambutannya, saat ditetapkan sebagai Presiden FAST.
Sri Safitri menjadikan ONE FAST sebagai tagline dalam masa kepengurusannya. FAST diharapkan dapat menyatukan 62.150 alumni Universitas Telkom yang tersebar di 124 perusahaan di 85 negara dan menjadikan FAST sebagai organisasi yang outstanding, mampu membangun networking, dan menjadi alumni yang terbaik (excellence).
Semangat ONE FAST ini lebih lanjut akan menjadi spirit organisasi. One dream, menciptakan FAST sebagai organisasi yang memiliki pride (kebanggaan). One Desire, satu semangat yang sama. One Destination, satu tujuan untuk menjadi alumni yang terbaik.
Rapat Umum anggota FAST yang mengusung tema "Akselerasi Kecakapan Digital untuk Pembangunan Ekonomi Digital Indonesia" ini menetapkan Ahmad Nugraha sebagai Ketua Dewan Pengawas dan Henry Christiadi dan Triwiyasa sebagai anggota Dewan Pengawas 2021-2025.
Baca Juga: Penanganan Pandemi dan Langkah Transformasi, Telkom Bukukan Laba Bersih Double Digit
Edi Witjara, alumni TEL-U yang sekarang menempati posisi Direktur Enterprise Business Service Telkom Indonesia, dalam pembukaan RUA memberi catatan kepada kepengurusan FAST mendatang. Mereka harus mampu menyatukan energi alumni yang besar untuk
memberikan kontribusi kepada kampus, bangsa dan negara. FAST (sebagai organisasi) mempunyai kriteria dan target sukses. FAST sebagai ikatan alumni menjadi acuan dan referensi di kancah nasional.
Lebih lanjut, Afriwandi, alumni TEL-U yang sekarang menempati posisi Direktur Human Capital Telkom Indonesia, dalam penutupan RUA menyampaikan keyakinannya pada kemampuan Sri Safitri sebagai komunikator yang bagus di publik dan akan turut membawa nama baik TEL-U.
“Agar Telkom University tetap nomor satu dan semakin baik lagi sebagai yang nomor satu," ujarnya.
Afriwandi juga berharap, agar gebyar Alumni TEL-U bisa didengar di level kementerian/lembaga dengan memperbanyak silaturahmi, mengedepankan sikap rendah hati, dan komunikasi yang kuat.
Di akhir pidatonya, Afriwandi mendoakan kesuksesan Presiden Sri Safitri dan mengatakan, 62 ribu alumni menunggu kiprahnya.
Berita Terkait
-
IMA 2021, Jumlah Voters Persembahan Langit Musik Bersama RCTI Tembus 12 Juta!
-
Lagi, Telkom Gelar Customer Experience Summit 2021
-
Mudahkan Pelanggan dalam Kelola Layanan, Telkom Luncurkan Versi Terkini myIndiHome
-
Dukung Pengembangan Digital Talent Indonesia, Telkom Gelar ITDRI Festival Virtual Event
-
Penanganan Pandemi dan Langkah Transformasi, Telkom Bukukan Laba Bersih Double Digit
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tragis! Banjir Cilincing Telan 3 Korban Jiwa, Anak Temukan Ayah-Ibunya Tewas Tersengat Listrik
-
Pedagang Cilok di Jakarta Barat Tega Tusuk Teman Seprofesi, Polisi Masih Dalami Motif
-
PDIP Ambil Posisi Penyeimbang, Pengamat Ingatkan Risiko Hanya Jadi Pengkritik
-
Gaji ASN Gorontalo Macet di Awal 2026, Ini Fakta-faktanya
-
Viral Ratusan Ton Bantuan Korban Banjir Bireuen Ternyata Menumpuk Rapi di Gudang BPBD!
-
Wajahnya Terekam Jelas! Begal Payudara Sasar Pelajar SMP di Jakbar, Korban Sampai Trauma
-
Dewas KPK Nyatakan Istri Tersangka Kasus K3 Bersalah, Dihukum Minta Maaf Secara Terbuka
-
Waspada! Ini 9 Daerah Rawan dan Langganan Banjir di Jakarta
-
Update Banjir Jakarta: 11 RT Masih Terendam, Ketinggian Air di Bawah 50 Cm
-
Pilkada Langsung vs Lewat DPRD: PKS Masih Kaji, Ajak Semua Pihak Bahas dengan Kepala Dingin