Suara.com - Sebuah cuitan yang memperlihatkan tangkapan layar percakapan antara seorang mahasiswa dan dosen pembimbing skripsinya telah viral di media sosial.
Tangkapan layar itu diunggah melalui akun Twitter @collegemenfess pada Jumat (24/12/2021). Mahasiswa itu menceritakan bahwa laptopnya hanyut terbawa banjir.
Mahasiswa ini tengah menjalani skripsi dan telah selesai mengerjakan sampai bab 4. Namun, ia lupa untuk mencadangkan file skripsi miliknya.
Saat rumahnya kebanjiran, laptop miliknya yang berisi file skripsi itu terbawa banjir. Ia pun memberanikan diri meminta keringanan waktu untuk mengerjakan kembali skripsi bab 4 yang sudah hilang itu.
Ia juga melaporkan bahwa sebagian barang di rumahnya ikut hanyut terbawa banjir, termasuk laptopnya yang tidak terselamatkan.
"Mengenai skripsi saya, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya, apa boleh saya meminta keringanan waktu untuk mengerjakan kembali bab 4 pak? Karena hari ini saya terkena musibah pak, dimana rumah saya terkena musibah banjir, yang mengakibatkan seluruh barang barang yang ada di rumah saya sebagian hanyut dan tidak terselamatkan termasuk laptop saya pak," tulis mahasiswa tersebut.
Mahasiswa ini mengaku belum sempat mencadangkan file bab 4 skripsinya lantaran masih ragu. Ia berniat mengecek kembali, tetapi musibah banjir itu lalu datang.
Tidak hanya itu, mahasiswa ini juga mengaku sudah sempat mencadangkan file bab 1 hingga bab 3 skripsinya di flashdisk. Namun, sayangnya flashdisk miliknya pun juga ikut hanyut terbawa banjir.
Ia menghubungi dosennya juga berniat ingin meminta file skripsi bab 1 hingga bab 3 yang sudah dikirimkannya kepada sang dosen.
Baca Juga: Ziarah ke Makam Ibu, Publik Takjub dengan Penampakan Makamnya yang Tak Biasa: Indah Banget
"Dan jika diizinkan, apa boleh saya meminta file bab 1-3 skripsi saya yang sempat saya kirim ke bapak untuk ditinjau ulang revisiannya pak? Karena backupan bab 1-3 saya hanya di flashdisk, dan flashdisk saya pun ikut hanyut entah kemana pak," lanjutnya.
Dalam percakapannya, mahasiswa ini juga mengirimkan bukti keadaan rumahnya kepada sang dosen.
Tidak lama kemudian, sang dosen pun menjawab pesan yang dikirimkan oleh mahasiswa ini. Namun, jawaban dosennya itu tampaknya membuat mahasiswa ini kebingungan.
"gatau lagi deh ini artinya apa, btw makasih semua saran2 nya... Padahal tadi harusnya aku hanyut aja bareng laptop ya. Btw memang beliau open chat buat mahasiswa sampe jam 23.00, makanya aku langsung hubungi, tapi taunya gini, gatau maksudnya apa," tulisnya dalam keterangan cuitan @collegemenfess.
Dosen itu membalas pesan WhatsApp mahasiswa tersebut dengan sebuah sticker. Di bawahnya, dosen itu mengirimkan pesan bahwa mahasiswa itu telah teledor.
Dosen itu tampak kesal karena mahasiswa ini tidak mencadangkan file skripsinya di drive atau ponselnya.
Berita Terkait
-
Viral Sebuah Toko Kelontong Utuh saat Pasar Kroya Terbakar, Warganet: Pasti Ahli Sedekah
-
Viral Kakek Nonton Piala AFF 'Gagalkan' Penalti Bikin Gereget: 'Orang di Balik Layar'
-
Ziarah ke Makam Ibu, Publik Takjub dengan Penampakan Makamnya yang Tak Biasa: Indah Banget
-
Viral Emak-emak Ngamuk ke Tersangka Curanmor saat Jumpa Pers, Barang Bukti Hampir Melayang
-
Viral Sopir Bus Nyetir Sambil Bermain Game Online
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Cuaca Hari Ini: Hujan Terjadi Hampir di Berbagai daerah dari Banten Sampai Yogyakarta
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani