Suara.com - Sebuah video memperlihatkan seorang wanita yang naik motor masuk tol telah menjadi viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @rayreey, Kamis (29/12/2021), tampak seorang pemotor yang masuk ke jalan tol.
"Motor di toll, ga kena tilang???" ujar pengunggah video seperti dikutip Suara.com, Minggu (2/1/2022).
Video ini direkam oleh seorang penumpang mobil yang tengah melewati jalan tol tersebut.
Dalam videonya, tampak suasana jalan tol yang ramai lancar. Tampak mobil patroli yang berada di depan mobil perekam video ini.
Di depan mobil patroli itu ada sebuah truk yang mengangkut mobil-mobil baru tengah melaju.
Namun, ada satu hal yang mencuri perhatian. Di sebelah mobil patroli itu ternyata ada seorang wanita yang dengan santai mengendarai motornya di jalan tol.
Wanita berjilbab biru itu mengendarai motornya pelan-pelan di sisi kiri jalan tol tersebut.
Tidak lama kemudian, mobil patroli itu melaju di samping wanita tersebut hingga melewatinya.
Baca Juga: Sepasang Remaja Ini Ditangkap, Gara-Gara Video Mesum di Belakang Mobil Viral
Kendati demikian, wanita berjilab biru ini tetap santai mengendarai motornya di sisi kiri meski ada mobil patroli yang juga sedang melaju di tol.
Mobil patroli itu kemudian melaju jauh ke depan wanita tersebut. Mobil si perekam video ini pun juga ikut melewati wanita pengendara motor ini.
Wanita pengendara motor ini masih terlihat santai melajukan motornya perlahan-lahan di jalan tol.
Hingga berita ini terbit, tidak diketahui lokasi jalan tol tersebut dan tidak diketahui alasan wanita ini melajukan motornya di jalan tol.
Warganet berspekulasi bahwa pemotor itu tidak tahu jika telah kebablasan masuk ke jalan tol. Ia terus melajukan motornya di sisi kiri karena tidak memungkinkan jika memutar balik dan melawan arah.
"Kalau udah kebablasan masuk tol, ya biarin aja asal tetap di kiri, karena gak mungkin kan dia putar balik lawan arah," tulis salah seorang warganet di kolom komentar.
Berita Terkait
-
Diduga Sisa Perayaan Tahun Baru, Villa Ini Dibuat Porak Poranda, Pemilik Lesu
-
Viral Mahasiswi Mau Dipanggil Sayang oleh Dosen Langsung Dapat Nilai A, Publik Meradang!
-
Cewek Curhat Kisah Cinta Ibunya Mirip Kinan di Layangan Putus, Ia Justru Jadi Lydia Nadira
-
Kocak! Asyik Foto Bareng, Kepala Wanita Ini Malah Nyangkut di Baju Reza Artamevia
-
Ngakak! Driver Ojol Syok Dapat Orderan Bra, Publik: Simulasi Rumah Tangga
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Ketimbang Berpolemik, Kubu Agus Diminta Terima SK Mardiono Ketum PPP: Digugat pun Bakal Sia-sia?
-
Bima Arya: PLBN Sebatik Harus Mampu Dongkrak Ekonomi Masyarakat Perbatasan
-
Jangan Lewatkan! HUT ke-80 TNI di Monas Ada Doorprize 200 Motor, Makanan Gratis dan Atraksi Militer
-
Menhan Bocorkan Isi Pertemuan Para Tokoh di Rumah Prabowo, Begini Katanya
-
Efek Revisi UU TNI? KontraS Ungkap Lonjakan Drastis Kekerasan Aparat, Papua Jadi Episentrum
-
Ajudan Ungkap Pertemuan 4 Mata Jokowi dan Prabowo di Kertanegara, Setelah Itu Pamit
-
SK Menkum Sahkan Mardiono Ketum, Muncul Seruan Rekonsiliasi: Jangan Ada Tarik-Menarik Kepentingan!
-
Jokowi Sambangi Prabowo di Kertanegara Siang Tadi Lakukan Pertemuan Hampir 2 Jam, Bahas Apa?
-
Catatan Hitam KontraS di HUT TNI: Profesionalisme Tergerus, Pelibatan di Urusan Sipil Kian Meluas!
-
SDA Jamin Jakarta Tak Berpotensi Banjir Rob pada Bulan Ini, Apa Alasannya?