Suara.com - Setiap menjelang Imlek, pasti kamu sering mendengar kalimat “Gong Xi Fa Cai”. Ternyata, mayoritas orang Indonesia menganggap Gong Xi Fa Cai artinya dengan selamat tahun baru.
Padahal sebenarnya Gong Xi Fa Cai artinya bukan selamat tahun baru. Nah, supaya tidak salah lagi, inilah arti Gong Xi Fa Cai yang sebenarnya. Mari simak bersama!
Ucapan Gong Xi Fa Cai memang menjadi populer di Indonesia. Pasalnya, mayoritas etnis Tionghoa di Indonesia berprofesi sebagai pebisnis, di mana mereka saling mendoakan dengan kerabat dan sanak saudara agar bisnis yang dijalani makin sukses. Orang-orang zaman dulu salah sangka dengan ucapan ini, hanya karena lebih sering terdengar dibandingkan kalimat selamat tahun baru itu sendiri. Lantas, Gong Xi Fa Cai artinya apa?
Apa Arti Gong Xi Fa Cai?
Secara harfiah, arti Gong Xi Fa Cai berarti "semoga mendapat kekayaan yang makin melimpah". Doa dan pengharapan yang biasa disampaikan oleh orang-orang Tionghoa untuk dirinya sendiri atau kerabat mereka.
Menjelang perayaan Imlek, dekorasi serba merah dan pernak-pernik khasnya, serta tulisan “Gong Xi Fa Cai” memang tersebar di mana-mana. Jadi, tidak heran kalau banyak yang menyangka arti Gong Xi Fa Cai adalah selamat tahun baru.
Kalau ingin mengucapkan selamat tahun baru, maka ucapan yang tepat adalah “Xin Nian Kuai Le”. Secara harfiah, kalimat inilah yang memiliki arti selamat tahun baru, di mana dalam Bahasa Kanton biasa diucapkan sebagai Sun Leen Fai Lok.
Kalau ingin membagikan ucapan selamat tahun baru Imlek, berikut ini ada beberapa contohnya:
- Gong he xin xi, wan shi ru yi, yang artinya: harapan terbaik dan kebahagiaan untukmu memasuki Tahun Baru.
- Zhu nin xin de yi nian kuai le xing fu, yang artinya: semoga kamu bahagia dan makmur sepanjang tahun.
- Shi ye cheng gong, jia ting mei man, yang artinya: semoga kariermu sukses dan keluargamu bahagia.
- Sui sui ping an, yang artinya: Damai dan aman menyertaimu selalu.
- Yuan xin nian wei ni dailai kuai le, you ai he ningjing, yang artinya: semoga Tahun Baru membawakanmu bahagia, cinta, dan damai.
- Yuan kuai le xingfu yong ban ni zuoyou, yang artinya: semoga gembira dan bahagia mengelilingimu hari ini dan selamanya.
- Yuan xinnian de kuai le yi nian siji chang zai, yang artinya: semoga kegembiraan Tahun Baru selalu bersamamu sepanjang tahun.
Terlepas dari artinya yang kurang sesuai, tidak ada salahnya tetap mengucapkan Gong Xi Fa Cai pada orang-orang yang merayakan Imlek. Selamat Tahun Baru Imlek, bagi kamu yang merayakan!
Baca Juga: 8 Tradisi Perayaan Imlek di Indonesia, Hal-Hal yang Selalu ada saat Imlek!
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
-
5 Mitos Tahun Baru Imlek: Tak Boleh Potong Rambut hingga Pakai Warna Hitam dan Putih
-
12 Kata-kata Ucapan Imlek 2022 untuk Keluarga dan Sahabat
-
Mengenal Sejarah Imlek, Kenapa Identik dengan Warna Merah?
-
10 Ucapan Imlek 2022 Bahasa Inggris dan Terjemahannya, Siap Dibagikan ke Teman Terdekat
-
40 Link Twibbon Tahun Baru Imlek 2022 untuk Dipasang di Status WhatspApp
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
-
Evakuasi Ponpes Al-Khoziny: Nihil Tanda Kehidupan, Alat Berat Dikerahkan Diirigi Tangis
Terkini
-
Sejauh Mana Kesiapan IKN jadi Ibu Kota Politik? Begini Update dari Kepala Otorita
-
Malu-malu Umumkan Jokowi Jadi 'Bapak J', PSI Dicurigai Partai Tertutup: "Aneh Bila Belum Dipublish"
-
Brigadir Esco Dibunuh Istri: Brigadir Rizka Sintiani Dibantu Orang Lain Angkat Mayat Suami?
-
DPR RI Dukung Pembekuan Izin TikTok, Tapi Minta Tidak Matikan Ekosistem UMKM
-
HUT ke-80 TNI di Monas, Keluarga Pahlawan Nasional Akan Hadir Meriahkan Perayaan
-
Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
-
Sinyal Tersembunyi di Balik Pertemuan Jokowi-Ba'asyir, Rocky Gerung Bongkar Dugaan Manuver Ini
-
Uang Pensiun DPR Digugat ke MK, Dasco: Apa pun Putusannya Kami Tak Berkeberatan
-
Akademisi Kritik Program Makan Bergizi Gratis: Niat Baik, Eksekusi Bikin Masalah?
-
Fakta-Fakta Kecelakaan Maut Mobil HR-V di Tol Jagorawi, Pengemudi Tewas di Tempat