Suara.com - Crazy rich asal Medan, Indra Kenz ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus Binomo oleh Bareskrim Polri. Ia diduga melanggar pasal Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) dan menyebarkan berita bohong. Simak berikut profil Indra Kenz selengkapnya.
Indra Kenz sempat menyebut bahwa Binomo merupakan hal yang legal melalui kanal YouTube pribadinya. Namun ia kemudian mengakui dan meminta maaf bahwa aplikasi Binomo merupakan hal yang ilegal. Hingga kini Indra Kenz masih menjalani pemeriksaan atas kasus yang dialaminya.
Lantas siapa sebenarnya Crazy rich asal Medan yang menjadi tersangka dalam kasus binomo ini? Simak profil Indra Kenz berikut ini.
Profil Indra Kenz
Indra Kesuma atau yang dikenal sebagai Indra Kenz lahir di Rantauprapat, Sumatera Utara pada 31 Mei 1996 silam. Indra Kenz merupakan lulusan dari jurusan Teknik di Universitas Prima Indonesia (2014-2018).
Ia dijuluki sebagai crazy rich Medan karena memiliki beberapa usaha mulai dari kursus trading, klinik kecantikan, usaha makanan, clothing line dan masih banyak lainnya. Indra Kenz juga memiliki perusahaan yang bernama PT Disotiv Citra Digital yang bergerak di dunia kreatif seperti digital marketing dan videografi.
Sebelum terkenal seperti saat ini, Indra Kenz memulai kariernya pada usia 16 tahun. Ia juga melakoni beberapa profesi seperti jualan online, penyanyi café, pengamen hingga menjadi seorang sopir taksi. Selain itu, ia pernah menjadi seorang penyiar radio, MC dan mengikuti ajang pencarian bakat The Voice Indonesia 2018 dan dimentori oleh Titi DJ.
Pada umur 21 tahun, ia menjadi pegawai asuransi dan sempat berjualan jam tangan mahal namun berakhir bangkrut karena belum bisa mengelola keuangannya. Pada umur 26 tahun, ia terjun di dunia trading karena tertipu oleh investasi bodong tersebut dan ia memutuskan untuk mempelajarinya sendiri.
Selain menjadi seorang pengusaha, Indar Kenz juga menjadi seorang content creator yang kerap memamerkan kehidupan mewahnya di media sosial mulai dari YouTube, TikTok hingga Instagram.
Sebelum terjerat kasus Binomo yang ramai diperbincangkan, Indra Kenz sempat viral dikarenakan ia mengungkapkan bahwa terlahir miskin itu privilege. Hal ini sontak membuat warganet geram dan tidak sedikit berkomentar.
Demikian adalah profil Indra Kenz, crazy rich Medan yang menjadi tersangka atas kasus Binomo.
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat
Berita Terkait
-
Kuasa Hukum Indra Kenz Pastikan Kliennya dalam Keadaan Sehat Sebelum Jalani Pemeriksaan di Bareskrim Polri
-
Dua Anggota DPRD Muara Enim Diperiksa KPK, Bakal Jadi Tersangka Baru?
-
Hanya Dituntut 3 Tahun Karena Akui Perbuatan, Pengusaha Penyuap Dodi Reza Alex Minta Dihukum Ringan
-
Tiba di Bareskrim Polri, Indra Kenz Bungkam Ditanya Kasus Binomo
-
Resmi Tersangka Kasus Binomo, Indra Kenz Bungkam saat Ditanya Siap Ditahan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Wings Air Resmi Buka Rute Jember-Bali, Jadwal Penerbangan Segera Dirilis
-
Bangun Ulang dari Puing, 5 Fakta Rumah Ahmad Sahroni Rata dengan Tanah Usai Tragedi Penjarahan
-
Ulah Camat di Karawang Diduga Tipu Warga Rp1,2 Miliar Modus Jual Rumah, Bupati Aep Syaepuloh Murka
-
Peringatan BMKG: Dua Bibit Siklon Picu Cuaca Ekstrem November 2025
-
Dirikan Biodigister Komunal, Pramono Harap Warga Jakarta Kelola Limbah Sendiri
-
Pramono Setujui SMAN 71 Gelar Pembelajaran Tatap Muka Senin Depan: Yang Mau Daring Boleh
-
Rekam Jejak Arsul Sani: Hakim MK yang Dilaporkan karena Ijazah Doktor Palsu, Ini Profil Lengkapnya
-
Geger Tudingan Ijazah Palsu Hakim MK Arsul Sani, Kampus di Polandia Diselidiki Otoritas Antikorupsi
-
PBHI: Anggota Polri Masih Bisa Duduk di Jabatan Sipil, Asal...
-
Buntut Ledakan SMAN 72, DPR Minta Regulasi Platform Digital Diperkuat: Jangan Cuma Game Online