Suara.com - Bukan cuma minyak goreng yang bikin ribut para emak-emak. Belum lama ini terekam sejumlah perempuan adu mulut gara-gara nugget.
Pada video yang diunggah di akun Instagam @terangmedia, terlihat sekelompok perempuan dengan membawa troli masing-masing.
Namun dua di antara mereka adu mulut dan saling membentak. Hal ini rupanya ditengarai oleh nugget di supermarket tersebut.
Perempuan dengan baju merah muda terlihat memborong nugget dengat jumlah banyak yang sudah bertengger di trolinya.
Namun perempuan dengan baju biru tak terima jika nugget dengan harga promo tersebut diborong oleh satu orang.
"Terlihat emak-emak sedang adu mulut karena ada yang tak terima ketika ada yang memborong nugget yang sedang promosi harga di sebuah supermarket," ungkap akun tersebut.
Pada lokasi kejadian tersebut terlihat seorang perugas supermarket namun satu pria melawan sejumlah perempuan itu tak bisa berbuat banyak.
Pegawai tersebut terlihat kalut karena diberondong berbagai ujaran dari para perempuan tersebut.
Para perempuan itu meminta ada pembatasan membeli nugget agar bisa merasakan semua.
Baca Juga: Viral Potret Marc Marquez Borong Oleh-oleh Rempeyek Hingga Batagor Kering, Ini Fakta Sebenarnya!
"Enggak boleh ibu ini namanya monopoli," ungkap perempuan yang tak terima nugget diborong.
Saat dua orang tengah adu mulut dengan sengitnya, salah satu emak-emak lain berteriak memanggil satpam.
"Tolong dong pak satpam tolong," teriak seorang ibu-ibu.
Video yang diunggah pada Kamis (17/3/2022) itu tentu mendapatkan berbagai respons dari warganet.
"Kalah cepat, sah-sah aja mau beli borong kan enggak ngerugiin juga. Toh nugget enggak di satu tempat itu aja, masih banyak di supermarket-supermarket lainnnya atau di warung-warung ada kok," komentar warganet.
"Nato aja ketar-ketir sama bu ibu wakanda mah," imbuh warganet lain
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
4 Personel Brimob Diamankan Usai Insiden Penembakan di Tambang Ilegal Bombana
-
Merangkak Pulang dari Semak Belukar: Kisah Nenek Saudah Korban Perlawanan terhadap Mafia Tambang?
-
Tunjangan Hakim Karir Tembus Rp110 Juta, Hakim Ad Hoc Ancam Mogok Sidang 12-21 Januari
-
Respons Istana soal Beredar Perpres Tugas TNI Atasi Terorisme
-
Aceh Masih 'Lumpuh', Status Tanggap Darurat Bencana Diperpanjang Hingga 22 Januari
-
Rekrutmen TNI AD 2026: Jadwal, Syarat Pendidikan, Batas Usia, dan Ketentuan Fisik
-
Jaksa Incar Aset Mewah Nadiem, Izin Sita Tanah-Bangunan di Dharmawangsa Diajukan ke Hakim
-
Anggota DPRD DKI Minta Bank Jakarta Benahi Keamanan Siber Sebelum IPO 2027
-
Pulang Nongkrong Ditangkap Polisi, Orang Tua Terdakwa Demo Berharap Bisa Idul Fitri Bersama Anak
-
Niat Kencan Berujung Petaka: AP Dituntut 1 Tahun Bui, Diduga Korban Salah Tangkap Demo Agustus