Suara.com - Istri dari Gilang Widya Pramana alias Juragan 99, mengatakan, omzet bisnis produk kecantikan MS Glow senilai Rp 600 miliar per bulan hanyalah asumsi perhitungan, bukan angka yang sebenarnya.
Sebelumnya diklaim bahwa MS Glow berhasil menjual 2 juta produk per bulan selama pandemi.
Harga produk MS Glow sendiri berkisar Rp 50.000 hingga Rp 150.000, sementara untuk harga paket adalah Rp 300.000.
Kemudian jika dipukul rata-rata penjualan Rp 300.000 dikalikan Rp 2 juta, maka penghasilan MS Glow mencapai Rp 600 miliar per bulan.
Shandy kemudian menjelaskan melalui laman Instagram Story bahwa angka tersebut hanyalah asumsi perhitungan bukan jumlah sesungguhnya yang didapat.
"Pernyataan tersebut jelas menjelaskan asumsi perhitungan, bukan pernyataan pendapatan fix. Jadi kurang tepat menurut saya jika kita jadikan acuan untuk menghakimi, kayaknya kita perlu memilah dan membaca hati-hati," ujar Shandy dalam instastorynya sebagaimana dikutip Antara, Jumat (25/3/2022).
Omzet Rp 600 miliar yang diterima oleh MS Glow kini menjadi perbincangan hangat warganet. Shandy pun mengaminkan dan berharap hal tersebut benar.
"Ya udah karena dibikin hoax 600m, kuaminkan aja jadi doa, kunfayakun," kata Shandy.
Klaim Jual 2 Juta Produk MS Glow Per Bulan
Baca Juga: Heboh Omzet MS Glow Rp600 Miliar Per Bulan, Istri Juragan 99: Hoax, Kuaminkan Saja Jadi Doa
Pendiri brand kosmetik MG Glow Shandy Purnamasari yang juga istri dari Juragan 99, mengklaim bisa menjual dua juta lebih produk MS Glow setiap bulan.
Menurut dia, pencapaian itu berkat optimalisasi strategi omnichannel serta pemasaran digital yang gencar dilakukan. Istri dari Gilang Widya Pramana atau yang populer disebut dengan nama Juragan 99 tersebut juga mengatakan bahwa kini MS Glow sudah memiliki pabrik sendiri, padahal sebelumnya hanya menjual produk saja.
"Di awal pandemi, ketika banyak perusahaan lokal yang mengalami berbagai tantangan akibat pembatasan sosial, perusahaan skincare dan kecantikan MS Glow justru berhasil membukukan penjualan yang luar biasa," kata Shandy dalam keterangannya, Jumat (25/3/2022).
"Alhamdulillah di era pandemi, ketika banyak sekali bisnis yang struggling karena peralihan dari offline ke online, kami justru bisa membukukan penjualan lebih dari 2 juta per bulan," katanya.
Selanjutnya, kata dia, portofolio bisnis perusahaan terus bertambah di mana pada tahun 2020 MS Glow juga melakukan berbagai perluasan jenis produk dan entitas bisnis lain.
"Kami juga meraih penghargaan Marketeers OMNI Brands of the Year," ucap Shandy.
Tag
Berita Terkait
-
Juragan 99 ke Kantor Pajak, Lapor SPT dan Ikut Tax Amnesty, Fadly Faisal Kegirangan
-
Omzet MS Glow Rp 600 M Hoax, Ernest Prakasa: Sekali Bohong, Akan Bohong Lagi
-
Beda dengan Presiden Arema FC, 6 Pesepak Bola Ini Punya Jet Pribadi Sungguhan
-
Heboh Omzet MS Glow Rp600 Miliar Per Bulan, Istri Juragan 99: Hoax, Kuaminkan Saja Jadi Doa
-
Dibully Netizen Soal Omzet MS Glow Rp 600 Miliar per Bulan, Shandy Purnamasari Tanggapi Santai
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Nestapa Ratusan Eks Pekerja PT Primissima, Hak yang Tertahan dan Jerih Tak Terbalas
-
Ahli Bedah & Intervensi Jantung RS dr. Soebandi Jember Sukses Selamatkan Pasien Luka Tembus Aorta
-
Wamen Dzulfikar: Polisi Aktif di KP2MI Strategis Perangi Mafia TPPO
-
Anggota DPR Ini Ingatkan Bahaya Pinjol: Banyak yang Ngira Itu Bisa Selesaikan Masalah, Padahal...
-
Gibran Wakili Prabowo di Forum KTT G20, DPR: Jangan Cuma Hadir, Tapi Ikut Dialog
-
Mahfud MD Sebut Prabowo Marah di Rapat, Bilang Bintang Jenderal Tak Berguna Jika Tidak Bantu Rakyat
-
RUU PPRT 21 Tahun Mandek, Aktivis Sindir DPR: UU Lain Kilat, Nasib PRT Dianaktirikan
-
KSPI Desak RUU PPRT Disahkan: Pekerja yang Menopang Ekonomi Justru Paling Diabaikan
-
Cegat Truk di Tol Cikampek, Polda Metro Bongkar Penyelundupan Pakaian Bekas Impor Rp 4,2 Miliar
-
Detik-detik Mencekam Pesawat Oleng Lalu Jatuh di Karawang, Begini Kondisi Seluruh Awaknya