Suara.com - Pakar Telematika Indonesia, Roy Suryo mengungkap kekesalannya tentang kenaikan harga minyak di Indonesia. Padahal, ia menyebut harga minyak dunia sedang turun.
Kritikan Roy Suryo ini ditulis dalam akun Twitter pribadinya, @KRMTRoySuryo2. Ia menyebutkan bahwa minyak di Indonesia sedang naik bahkan langka di saat harga minyak dunia anjlok.
"Minyak dunia turun, bahkan anjlok, minyak Indonesia naik, bahkan langka ambyar," tulisnya seperti dikutip Suara.com, Selasa (5/4/2022) dengan melampirkan beberapa berita soal penurunan harga minyak di sejumlah negara.
Cuitan itu pun mengundang banyak komentar dari warganet. Banyak dari mereka yang mengaminkan perkataan Roy, seolah memahami maksud terselubung dari kenaikan harga minyak tersebut.
Kritik Roy soal harga minyak yang naik juga bukan dilakukannya hanya sekali. Sebelumnya, ia pun ikut mengunggah cuitannya soal berita tentang kenaikan harga LPG yang dibantah oleh Komisaris Utama Pertamina, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Ia pun ikut menyindir soal bantuan BLT yang disalurkan pemerintah sebagai bentuk bantuan kehidupan sehari-hari kepada masyarakat. Akun Twitter @KRMTRoySuryo2 yang memiliki 70 ribu pengikut ini memang sering memberikan kritik pedas soal kebijakan pemerintah.
Pada bulan Maret kemarin, ia pun ikut mengomentari soal kelangkaan minyak goreng yang sempat membuat banyak warga harus antre panjang, demi mendapatkan stok minyak goreng yang semakin menipis.
"Mantab. Setelah rakyat antre berhari-hari, sampai ada yang meninggal (meski mungkin memang sudah ada komorbid) dan disuruh menunggu sampai selesai kemah-kemahan (kendil-kendilan)," kata Roy Suryo kala itu.
Bahkan, ia menyindir secara jelas tentang oligarki yang merajalela di Indonesia, sehingga bisa menumbangkan pemerintah sebagai pemegang kuasa.
Baca Juga: Rusia Bakal Dapat Sanksi Lebih, Harga Minyak Dunia Melesat 3 Persen
Hal ini juga membuat warganet ikut mengunggah banyak ilustrasi dan meme yang menyindir pemerintah secara halus maupun secara terang-terangan di kolom komentar Roy Suryo.
Kontributor : Dea Nabila
Berita Terkait
-
Rusia Bakal Dapat Sanksi Lebih, Harga Minyak Dunia Melesat 3 Persen
-
Kapolda Sumut Pastikan Tak Ada Penyimpangan Harga Minyak Goreng Curah
-
Harga BBM Pertamax Naik, Badan Intelijen Negara Ajak Masyarakat Lakukan Ini
-
Viral! Pria di Pasar Ini Mirip Presiden Jokowi, Emak-emak: Pak Turunin Harga Minyak
-
Alasan Pemerintah Kenapa Tak Pernah Turunkan Harga BBM Saat Harga Minyak Dunia Murah
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
Terkini
-
Panas Kisruh Elite PBNU, Benarkah Soal Bohir Tambang?
-
Gus Ipul Bantah Siap Jadi Plh Ketum PBNU, Sebut Banyak yang Lebih Layak
-
Khawatir NU Terpecah: Ini Seruan dari Nahdliyin Akar Rumput untuk PBNU
-
'Semua Senang!', Ira Puspadewi Ungkap Reaksi Tahanan KPK Dengar Dirinya Bebas Lewat Rehabilitasi
-
Berkaca dari Tragedi Alvaro, Kenapa Dendam Orang Dewasa Anak Jadi Pelampiasan?
-
DPR Sebut Ulah Manusia Perparah Bencana Sumatera, Desak Ditetapkan Jadi Bencana Nasional
-
Ngeri! Gelondongan Kayu Hanyut Saat Banjir Sumut, Disinyalir Hasil Praktik Ilegal?
-
Rentetan Proses Pembebasan Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi: Keppres Keluar Pagi, Bebas di Sore Hari
-
Tindak Lanjuti Arahan Presiden, Mendagri Minta Pemda Segera Data Jembatan Rusak Menuju Sekolah
-
Bebas dari Rutan KPK, Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Ucapkan Terima Kasih ke Prabowo hingga Netizen