Suara.com - Hidup bertetangga memang penuh dengan ragam peristiwa yang menuntut kita beradaptasi, mulai dari yang memancing tawa hingga hal-hal mengesalkan yang sulit ditoleransi.
Renovasi rumah barangkali menjadi salah satu contoh hal yang mengesalkan yang mungkin terjadi dalam drama hidup bertetangga. Apalagi kalau sudah proses memotong menggunakan gerinda, diperlukan kesabaran tingkat tinggi untuk tidak marah-marah lantaran suaranya yang begitu kencang.
Tak disangka, hal seperti itu ternyata turut dialami oleh Menteri BUMN Erick Thohir. Seperti terlihat di akun TikTok-nya, yang menunjukkan proses renovasi rumah tetangga saat Erick sedang melakukan siaran langsung di Instagram-nya.
"Ketika live IG tapi tetangga lagi renovasi rumah.... sabar aja kak," seloroh Erick, seperti dikutip Suara.com pada Minggu (17/4/2022).
Tampak video terbagi dalam dua layar, memperlihatkan Erick yang sedang sibuk melakukan siaran langsung, serta penampakan kondisi rumah tetangga yang tengah direnovasi.
Terlihat seorang tukang dengan tekun memotong keramik hingga menimbulkan suara yang sangat khas. Sementara di sisi lain, Erick juga tekun menyelesaikan sesi siaran langsungnya di Instagram.
Tampak Erick mengenakan airpods di telinganya, sesekali juga ia mengangguk-anggukkan kepala, seolah memahami apa yang menjadi bahasan di siaran langsungnya.
"Kira-kira begitu. Pak Erick, dengar Pak?" tanya lawan bicara Erick di siaran langsungnya.
Yang tentu sudah bisa ditebak akan mendapat jawaban apa dari Erick. "Enggak, Pak," balas Erick dengan mantap.
Baca Juga: Profil Karna Wijaya, Dosen UGM yang Viral Diduga Ejek Ade Armando di Media Sosial
Konten yang dimaksudkan untuk bercanda ini tentu langsung memancing tawa warganet. Apalagi karena pengalaman mendengarkan tetangga merenovasi rumah sementara kita harus berkonsentrasi mengerjakan hal lain adalah sesuatu yang tidak asing bagi warganet.
"Kocak juga ni menteri. Makasi Pak udah menghibur," komentar warganet.
"Persis saya Pak, les Bahasa Korea pas jadwal live session eh terdengar suara-suara begini dari Ssaem (guru) nya.. udah deh ga tau lagi," kata warganet lain.
"Ternyata bukan aq saja yang merasakan seperti itu, pak Mentri juga," ujar warganet.
"Ternyata mas mentri tetangga saya, maaf ya mas. Nanti saya suruh jeda 5 menit dulu mas," celetuk yang lain, bersikap seolah-olah menjadi tetangga Erick yang tengah merenovasi rumah.
Namun kocaknya, tidak hanya mengomentari gangguan renovasi rumah yang dialami Erick, beberapa warganet justru fokus pada pelindung handphone sang menteri. Pasalnya terlihat siluet sejumlah pria di bagian belakang casing HP tersebut.
Berita Terkait
-
Profil Karna Wijaya, Dosen UGM yang Viral Diduga Ejek Ade Armando di Media Sosial
-
Erick Thohir Roasting Raffi Ahmad sampai Keringat Dingin: Apa-apa Jadi Cuan
-
Ini Alasan Emak-emak Bekasi Dukung Erick Thohir Maju Pilpres 2024
-
Video Viral yang Meresahkan Banyak Orang! Ada Tukang Parkir di Area Berspanduk 'Gratis Parkir'
-
Wow! Driver Ojol Ini Mengaku Sebulan Bisa Dapat Rp 89 Juta, Publik Curigai Sesuatu...
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Kondisi Terkini Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta: Masih Lemas, Polisi Tunggu Lampu Hijau Dokter
-
Duka Longsor Cilacap: 16 Nyawa Melayang, BNPB Akui Peringatan Dini Bencana Masih Rapuh
-
Misteri Kematian Brigadir Esco: Istri Jadi Tersangka, Benarkah Ada Perwira 'W' Terlibat?
-
Semangat Hari Pahlawan, PLN Hadirkan Cahaya Bagi Masyarakat di Konawe Sulawesi Tenggara
-
Diduga Rusak Segel KPK, 3 Pramusaji Rumah Dinas Gubernur Riau Diperiksa
-
Stafsus BGN Tak Khawatir Anaknya Keracunan karena Ikut Dapat MBG: Alhamdulillah Aman
-
Heboh Tuduhan Ijazah Palsu Hakim MK Arsul Sani, MKD DPR Disebut Bakal Turun Tangan
-
Pemkab Jember Kebut Perbaikan Jalan di Ratusan Titik, Target Rampung Akhir 2025
-
Kejagung Geledah Sejumlah Rumah Petinggi Ditjen Pajak, Usut Dugaan Suap Tax Amnesty
-
Kepala BGN Soal Pernyataan Waka DPR: Program MBG Haram Tanpa Tenaga Paham Gizi