Suara.com - Wedding Agreement The Series pada pekan ini telah memasuki episode ke 5. Sejak awal perilisannya serial ini telah banyak menyita perhatian masyarakat, lantaran kisah cinta Bian dan Tari yang rumit. Simak sinopsis dan link nonton Wedding Agreement The Series episode 5 berikut ini.
Wedding Agreement The Series sendiri diangkat dari sebuah novel yang berjudul Wedding Agrerment karya Mia Chuz. Kekinian, Wedding Agreement The Series episode 5 telah tayang pada 22 April 2022.
Series ini menceritakan prahara rumah tangga yang berawal dari keterpaksaan karena perjodohan. Kemudian menimbulkan kisah cinta segitiga yang penuh polemik.
Bian (Refal Hady) diceritakan memiliki seorang kekasih, bernama Sarah (Susan Sameh). Mereka sudah bertunagan, akan tetapi hubungan yang telah terjalin selama 5 tahun itu, tidak direstui oleh orang tua Bian. Orang tua Bian malah menjodohkan Bian dengan anak temannya, Tari (Indah Permatasari).
Seusai ijab kabul, Bian memberikan Tari sebuah surat perjanjian kesepakatan pernikahan. Meskipun telah menikah dengan Tari, Bian masih sering bertemu dan menjalin hubungan dengan Sarah. Ia pun berencana menceraikan Tari setelah usia pernikahannya setahun dan akan menikahi kekasihnya, Sarah.
Sinopsis Wedding Agreement The Series Episode 5
Dalam Wedding Agreement The Series Episode 5 menceritakan, Tari memutuskan untuk meninggalkan rumah karena kesabarannya selama ini berujung sia-sia. Bian pun mencegah Tari, namun keputusan Tari sudah bulat dan ia akan kembali jika Bian sudah memutuskan untuk meninggalkan Sarah.
Setelah kepergian Tari dari rumah yang cukup lama, membuat Bian merasakan kesepian. Ia kemudian mulai tersadar bahwa kehadiran Tari di hidupnya begitu berarti. Setiap hari Bian menunggu kepulangan Tari, hingga mengirimnya pesan berkali-kali meskipun Tari tak meresponnya.
Bian menghabiskan waktunya dengan menyibukkan diri dipekerjaan dan bisnisnya. Sesekali Bian mengunjungi Sarah di apartemennya, mengingat kondisi Sarah yang masih lemah karena kecelakaan. Dari situ Bian mulai sadar bahwa Tari adalah Istri yang sempurna baginya dibanding dengan Sarah.
Baca Juga: Profil Indah Permatasari, Pemeran Tari dalam Series Wedding Agreement
Selama itu pula, Tari pulang ke rumah budenya. Pada saat bulan Ramadhan Tari juga tak kunjung kembali ke rumah. Tari hanya berharap Bian bisa mengambil keputusan siapa yang akan ia pilih antara dirinya atau Sarah.
Seiring berjalannya waktu, Bian telah memutuskan untuk memilih Tari. Lantas Bian mengungkapkan kebenaran itu kepada Sarah. Seketika itu Sarah tidak terima lantaran Bian sudah berjanji untuk menikahinnya dan menceraikan Tari. Bian pun pergi meninggalkan Sarah begitu saja dan berniat membawa Tari kembali pulang.
Tepat di hari lebaran Tari pun mulai memikirkan untuk kembali pulang ke rumah. Ia memasak soto betawi kesukaan Bian sebagai hadiah kepulangannya. Namun polemik terjadi lantaran Tari melihat Sarah yang baru saja mengunjungi Bian dirumahnya. Tari pun nampak kecewa dan pergi meninggalkan Bian. Bian yang melihat Tari pun berusaha mengejarnya.
Kekecewaan Tari semakin besar, hingga membuatnya bertekad menggugat cerai Bian. Keesokan harinya Bian berusaha mencari Tari higga Bian tahu bahwa Tari sedang berada di pengadilan agama untuk mengajukan surat cerai. Sesampainya di sananya ternyata sudah tutup, kemudian Bian dan Tari tak sengaja bertemu.
Hingga akhirnya Bian menceritakan bahwa kedatangan Sarah di rumahnya untuk memberi tahu bahwa ia akan menikah dengan Aldi. Bian kemudian mengatakan kepada Tari bahwa ia telah memilih Tari untuk menjadi istrinya. Keduanya pun akhirnya berpelukan dan kembali bersama.
Link Nonton Wedding Agreement The Series Episode 5
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar