Suara.com - Sholat Idul Fitri di Bukittinggi boleh digelar di lapangan. Sebab sempat dilarang selama 2 tahun karena COVID-19.
Kini Pemerintah Kota (Pemkot) Bukittinggi, Sumatera Barat sudah mengizinkan sholat di lapangan.
Hal itu sesuai dengan arahan pemerintah pusat yang memberikan kelonggaran untuk diadakannya kembali aktivitas warga setelah sempat terhenti sejak 2020 lalu karena COVID-19.
"Sholat Idul Fitri di lapangan-lapangan termasuk di Lapangan Kantin Wirabraja kembali bisa digelar, Alhamdulilah," kata Wakil Wali Kota Bukittinggi, Marfendi di Bukittinggi, Sabtu.
"Tentunya masyarakat Muslim di Kota Bukittinggi dan sekitarnya boleh ikut hadir Shalat berjamaah di Lapangan Kantin nantinya, Panitia Hari Besar Islam (PHBI) telah menyiapkan kegiatan itu secara maksimal," kata dia.
Lapangan Kantin Wirabraja mampu menampung ribuan jamaah dan PHBI juga menyiapkan Masjid Al Hanif Kodim sebagai cadangan.
"Insya Allah khatib Idul Fitri nanti adalah Ustaz Jel Fatullah dan imam oleh Ustaz Isrizal Anwar," kata dia.
Ia mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan untuk bagian dari usaha menjaga kesehatan.
Sebelumnya, dua tahun berturut 2020 dan 2021 Pemerintah melalui Gubernur Sumbar Mahyeldi menerbitkan Surat Edaran (SE) Nomor 08/Ed/GSB-2021 tertanggal 8 Mei 2021 mengatur penyelenggaraan Shalat Idul Fitri 1442 H/2021.
Baca Juga: 4 Tips Minta Maaf saat Hari Raya Idul Fitri
Dalam SE disebutkan diminta melakukan Shalat Idul Fitri hanya di rumah masing-masing.
Sebelum wabah pandemi, kegiatan shalat Idul Fitri berjamaah di Lapangan Kantin Wirabraja Bukittinggi sebelumnya merupakan agenda rutin setiap tahun dilakukan Pemkot Bukittinggi. (Antara)
Berita Terkait
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Kapan 1 Ramadhan 2026 Tanggal Berapa? Cek Tanggal Pasti Versi Muhammadiyah dan Pemerintah
-
Apa Itu Rompi Lepas? Diprediksi Jadi Tren Baju Lebaran 2026
-
Idul Fitri 2026 Tanggal Berapa? Prediksi Versi Pemerintah dan Muhammadiyah
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026