Suara.com - Sebuah video berdurasi 1 menit 37 detik viral di media sosial Instagram. Dalam video itu disebutkan bahwa seorang PNS perempuan diduga telah dianiaya suami di pinggir jalan.
Video itu salah satunya diunggah akun Instagram @infosekitarjambi pada Kamis (19/5/2022) sekitar pukul 10.00 WIB. Hingga Kamis siang sekitar pukul 14.00 WIB, video tersebut sudah ditonton sebanyak 2.800 lebih tayangan.
Dalam tulisannya, akun tersebut menyebutkan, bahwa peristiwa itu terjadi pada Selasa (17/5/2022) sekitar pukul 11.45 WIB.
Akun tersebut menyatakan, saat itu korban pulang dari kantornya dengan dijemput dijemput oleh adiknya berboncengan mengendarai sepeda motor dan melintasi Jalan Beringin, Kecamatan Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi.
"Kemudian tiba-tiba ada sebuah mobil yang melaju dengan kencang dari arah belakang korban, di mana mobil tersebut mengejar korban sehingga mengadang jalannya sepeda motor korban," tulis akun tersebut.
Saat itu korban berhenti dan melihat ternyata yang mengendarai mobil adalah suami korban dengan nama inisial BA.
Saat itulah BA turun dari mobilnya langsung menarik paksa korban untuk ikut bersamanya. Hanya saja saat itu korban tidak mau, dan korban sempat berlari menjauh. Hingga terjadilah kejar-kejaran.
"Setibanya di depan Kantor Pos Kuala Tungkal sdr. BA berhasil mengejar korban dan saudara BA menarik tangan korban dengan keras yang kemudian mengakibatkan korban terjatuh atau terhempas ke aspal sehingga korban mengalami luka memar di punggungnya. Setelah itu banyak warga yang melerainya," tulisnya.
Sementara dalam video tersebut tampak seorang perempuan berhijab dan berseragam mirip PNS duduk bersimpuh di pinggir jalan. Di sampingnya terlihat seorang lelaki yang erat memegang tangan sang perempuan.
Baca Juga: Pria Ini Bagikan Cara Atasi Istri Ngambek, Warganet: Wisata Masa Depan
Dengan logat khas bahasa Jambi, perempuan itu tampak meminta tolong kepada warga yang ramai mengerumuni mereka. Tampak juga seseorang berseragam TNI yang coba menenangkan situasi.
"Tolong... tolong saya, iyo, iyo, tapi janganlah kau bunuh aku," ucap perempuan itu mimik wajah tampak ketakutan.
Sementara sang pria tampak mengucapkan kata-kata yang tidak jelas suaranya dalam video tersebut.
Warga yang datang mengerumuni pasangan itu tampak meminta agar sang perempuan dibawa ke kantor polisi.
"Lapor bawa ke kantor polisi aja bang," ucap salah seorang warga.
Beberapa warga lain juga meminta sang pria agar lebih baik ke kantor polisi saja. Mereka tampak geram dengan ulang sang pria yang diduga suami dari perempuan berseragam PNS itu.
Berita Terkait
-
Pria Ini Bagikan Cara Atasi Istri Ngambek, Warganet: Wisata Masa Depan
-
Asik Joget di Panggung sama Biduan, Pria Ini Tetap Santuy saat Diseret Turun oleh Sang Istri
-
"No Backpack Day", Barang-barang yang Dibawa Murid ke Sekolah Kocak Abis
-
Perempuan Ini Belikan Ayah HP Bekas dari Gaji Rp 15 Ribu yang Dikumpulkannya, Warganet: Mengsedih
-
Pasang Tulisan Pakai Stiker Begini, Penampakan Gerobak Tukang Batagor Bikin Wargnet Heran
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar