Suara.com - Aksi penumpang yang duduk mepet ke pengemudi ojek online viral di media sosial Instagram. Aksi tersebut terekam kamera pengguna jalan lain.
Videonya kemudian diunggah oleh akun Instagram @balikpapanku pada (14/05/22) lalu.
Hingga saat ini, video unggahan tersebut telah ditonton sebanyak 2.5 juta kali, dan mendapatkan sejumlah 35 ribu suka dari netizen.
Dalam video yang diunggah terlihat pengemudi Ojol yang menggunakan motor matic sedang memboncengkan penumpangnya di tengah- tengah jalan raya besar.
Bukan malah duduk di posisi yang nyaman, penumpang yang saat itu berkerudung kuning dan berbaju batik ini malah duduk mepet dengan pengemudi Ojol.
Saking mepetnya, penumpang ini duduk di jok pengemudi, dan pengemudi Ojol ini mengendarai sepeda motornya dengan posisi setengah jongkok.
Kaki dari pengemudi Ojol ini tampak berada di luar kerangka motor. Pengemudi ini terlihat pasrah dengan posisinya. Ia tidak protes kepada sang penumpang.
Seperti tidak menyadari posisi dari pengemudinya yang tidak nyaman, penumpang ini terlihat santai duduk di atas jok pengemudi sambil memegang gawainya.
Pada video unggahan, terlihat pula keadaan jalan yang dilalui oleh pengemudi Ojol ini cukup ramai
Video yang diunggah oleh akun Instagram @balikpapanku ini mendapatkan ratusan komentar dari netizen.
Baca Juga: Pamer Jam Tangan, Pemuda Ini Malah Bikin Tertawa Saat Ucap Kota Tempatnya Beli
"Bang ojol dalam hati: Ya Allah Bu, bisa kah munduran duduknya, saya ini sudah di ujung mana susah gerak," tulis netizen.
"Sumpah ngakak habis. Kok om ojolnya kelihatan nyaman aja," kata netizen.
"Harusnya bang ojol duduk di kepala motor," ungkap netizen.
"Tapi gak enak juga tahu kalau naik motor yang joknya itu licin. Kita yang muda masih bisa nahan biar nggak maju-maju. Lah kalo ibu-ibu bisa apa? Yang ada kaya di video itu," terang netizen.
"Santuy betul mamak-mamaknya main HP, aku pernah ngerasain bawa mamaknya sama 3 orang anaknya, berasa mobil," tambah netizen.
Berita Terkait
-
Pamer Jam Tangan, Pemuda Ini Malah Bikin Tertawa Saat Ucap Kota Tempatnya Beli
-
Ada Produsen Bir dan Sampanye di Deretan Sponsor Formula E, Publik Terbelah Pro dan Kontra
-
Viral Aksi Joget dan Saweran Jaksa di Lahat, Kejagung Turun Tangan
-
Viral Seorang Pria Lakukan Hal Aneh di Rumah Makan Bojonegoro, Warganet Menduga Fetish hingga Ritual Mengusir Jin
-
Duh! Pria Berniat Baik Ingatkan Orang Agar PIN ATM Tak Dicuri, Eh Malah Berujung Malu Gara-gara Salah Sangka
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
BPJS Kesehatan Angkat Duta Muda: Perkuat Literasi JKN di Kalangan Generasi Penerus
-
Kondisi Gunung Semeru Meningkat ke Level Awas, 300 Warga Dievakuasi
-
Soal Pelimpahan Kasus Petral: Kejagung Belum Ungkap Alasan, KPK Bantah Isu Tukar Guling Perkara
-
Semeru Status Awas! Jalur Krusial Malang-Lumajang Ditutup Total, Polisi Siapkan Rute Alternatif
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Resmi Limpahkan Kasus ke Tangan KPK, Ada Apa?
-
DPR-Kemdiktisaintek Kolaborasi Ciptakan Kampus Aman, Beradab dan Bebas Kekerasan di Sulteng
-
Fakta Baru Sengketa Tambang Nikel: Hutan Perawan Dibabat, IUP Ternyata Tak Berdempetan
-
Survei RPI Sebut Tingkat Kepuasan Publik Terhadap Polri Tinggi, Ini Penjelasannya
-
Momen Roy Suryo Walk Out dari Audiensi Reformasi Polri, Sentil Otto Hasibuan: Harusnya Tahu Diri
-
Deteksi Dini Bahaya Tersembunyi, Cek Kesehatan Gratis Tekan Ledakan Kasus Gagal Ginjal