Suara.com - Ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta mendapat sponsor dari perusahaan Entertainment dalam negeri. Sponsor tersebut mengucurkan dana senilai Rp 100 miliar.
Hal itu disampaikan Ketua Panitia Pelaksana Formula E Jakarta, Ahmad Sahroni.
"Pokoknya ada satu grup entertainment ngasih Rp100 miliar," kata Sahroni kepada wartawan di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (26/5/2022).
Meski demikian, Sahroni enggan menyebut nama dari perusahaan tersebut. Dipastikannya, perusahaan tersebut berasal dari dalam negeri.
"Pokoknya ada satu grup entertaiment, nanti gua kasih tahu namanya," kata dia.
Untuk perhelatan Formula E di sirkuit Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara, pada 4 Juni 2022 nanti, Sahroni menyebut membutuhkan dana sekitar Rp 120-130 miliar.
"Penyelenggaraannya Rp120 miliar, sampai 130 miliar untuk aspalnya kan lu tahu hampir Rp 60 miliar, selebihnya pembangunan gransen dan sebagainya," ungkap Sahroni.
Sebelumnya terungkap sejumlah perusahaan yang menjadi sponsor Formula E, hal itu diketahui dari laman jakartaeprixofficial.com.
Jenis sponsor terbagi ke empat jenis, yakni sponsor utama, sponsor global, sponsor teknis, dan sponsor lainnya.
Nama perusahaan yang tergabung dalam sponsor utama adalah ABB asal Swiss yang bergerak bidang teknologi otomasi, robotik, daya, dan peralatan listrik berat.
Selanjutnya, perusahaan keuangan asal Swiss Julius Bar menjadi sponsor global acara ini. Lalu, sponsor teknis adalah Michelin yang merupakan perusahaan ban asal Prancis.
Selain itu, ada 10 perusahaan yang tergabung dalam sponsor lainnya. Di antaranya adalah Copper, Hugo Boss, Bosch, DHL, Moet & Chandon, Enelxway, Allianz, Tagheur, Anfogasta Minerals, Saudia, dan produsen bir Heineken.
Berita Terkait
-
Replika Mobil Formula E Jakarta Dipamerkan di Velodrome, Begini Tampilannya
-
Jelang Balap Formula E, Ahmad Sahroni Pajang Replika Mobil Balap yang Bakal Mengaspal di Sirkuit JIEC Ancol
-
Begini Wujud Replika Mobil Formula E yang Akan Dipakai Balapan
-
Ada Iklan Bir di Formula E, Panitia Sebut Sponsor Global: Bukan Urusan Dalam Negeri
-
Ada Merek Bir Dalam Ajang Formula E Jakarta, Panitia: Itu Sponsor Langsung FEO
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu