Suara.com - Pengemis yang berkeliling dari meja ke meja awam dijumpai di beberapa rumah makan. Mereka tanpa canggung berusaha meminta uang dari para pembeli yang tengah menikmati makanan yang disajikan.
Namun tentu saja, tidak ada kewajiban bagi seseorang untuk memberi uang kepada pengemis, bukan? Tak jarang pembeli cukup menunjukkan tangan dan menundukkan kepala sebagai gestur menolak memberi uang.
Hal yang sama dilakukan oleh seorang wanita di video unggahan akun Instagram @terangmedia berikut ini. Ia tampak berusaha menolak kehadiran seorang ibu-ibu pengemis dengan sesopan mungkin, sebagaimana yang biasa dilakukan pembeli lain.
Namun tak disangka, pengemis itu malah meresponsnya dengan main tangan. Pasalnya, tanpa basa-basi, pengemis itu menjitak kepala si pembeli bahkan sempat terlihat melempar tatapan sinis lantaran tak diberi uang.
"Lagi asyik makan tiba-tiba ditengeri pengemis karena tak mau berbagi," tulis @terangmedia di kolom caption, dikutip Suara.com pada Minggu (19/6/2022).
Video yang semula diunggah akun @rzvlyt ini juga memperlihatkan reaksi sejumlah pembeli yang menyaksikan tingkah pengemis tersebut.
Kebanyakan dibuat tidak habis pikir dengan pengemis itu, meski setelahnya juga terlihat tertawa karena merasa peristiwa yang terjadi cukup mengocok perut.
Warganet juga meninggalkan beragam respons menanggapi peristiwa di video tersebut. Tak sedikit yang ikut geram dan menyarankan wanita di video tersebut untuk balik menjitak si pengemis.
"Bener... sekarang banyak pengemis yang galak-galak... ga ngasih marah-marah... di kasih dikit ngamuk-ngamuk..." keluh warganet.
Baca Juga: Geger Poster 'Bungkus Night' Yang Berbau Sensual Berujung Penangkapan Dua Panitia
"Kalo gue di gituin gue JITAK BALIK tu ibu-ibu. Karena kalo gak di bales pasti akan di ULANGI LAGI ke orang lain," kecam warganet.
"Padahal pengemis sekarang beberapa lebih berada daripada yang ngasih..." kata warganet lain.
"Lhoo lhooo ibuknyaa ga sopan... Meski dia usianya diatas kita ga boleh gitu donkk... Kalo aku sih, pasti kutegur... Biar ga tuman," komentar warganet.
"Gaplok aja," usul warganet lain.
"Udah males ngasih pengemis yang badannya masih sehat., soalnya pernah lihat pengemis dibelakang ruko daerah Jakarta yang masih sepi pengunjung ganti baju pakai baju yang lusuh, taunya dia orang masih berkecukupan dibanding yang dipintain duit," timpal yang lainnya.
Wah, perbuatan ibu-ibu pengemis ini jelas tidak boleh ditiru ya. Untuk video selengkapnya dapat disaksikan di sini.
Berita Terkait
-
Geger Poster 'Bungkus Night' Yang Berbau Sensual Berujung Penangkapan Dua Panitia
-
Sekolahnya Bikin Surat Kelulusan yang Gokil, Siswi Ini Sempat Nangis karena Salah Paham
-
Viral Cewek Curhat Punya Sahabat Selama 17 Tahun Kini Mereka Jadi Istri dari Lelaki yang Sama
-
Tak Pakai Helm, Jawaban Wanita saat Ditanya Polisi Syarat Berkendara Ini Bikin Ngakak
-
Kocak! Tamu Presiden Jokowi Lupa Bersalaman, Warganet: Disangka Bukan Presidennya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Cegah Inflasi Akibat MBG, Pemerintah Rencanakan Pembangunan Peternakan dan Lahan Pertanian Baru
-
Remaja Perempuan Usia 15-24 Tahun Paling Rentan Jadi Korban Kekerasan Digital, Kenapa?
-
Vonis Tiga Mantan Bos, Hakim Nyatakan Kerugian Kasus Korupsi ASDP Rp1,25 Triliun
-
Selain Chromebook, KPK Sebut Nadiem Makarim dan Stafsusnya Calon Tersangka Kasus Google Cloud
-
Bikin Geger Tambora, Begal Sadis Ternyata Sudah Beraksi 28 Kali, Motor Tetangga Pun Disikat
-
Ketum Joman 'Kuliti' Isu Ijazah Jokowi: Ini Bukti Forensik Digital, Roy Suryo Kena UU ITE!
-
Korupsi Taspen Rugi Rp1 T, Kenapa KPK Cuma Pamer Rp883 M? Ini Jawabannya
-
BMKG Bunyikan Alarm Bahaya, Pemprov DKI Siapkan 'Pasukan Biru' hingga Drone Pantau Banjir Rob
-
Terjerat Kasus Korupsi Dinas PUPR, Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten OKU Ditahan KPK
-
PSI Sorot Kinerja Pemprov DKI Atasi Banjir Rob Jakarta: Mulai Pencegahan dari Musim Kemarau