Suara.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Tjahjo Kumolo akan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan pada Jumat (1/7/2022) sore.
Kekinian persiapan prosesi pemakaman terus dilakukan. Berdasarkan pantauan Suara.com sekitar pukul 16.25 di Blok Z Taman Makam Pahlawan Kalibata, liang lahat telah selesai digali.
Sekitar pukul 16.31 WIB, sedang dilangsungkan gladi resik prosesi upacara pemakaman secara militer. Tampak aparat militer dan kepolisian sudah berada di lokasi dan membentuk barisan.
Sejumlah tenda untuk para pelayat juga telah didirikan. Kursi juga telah diisi para pelayat yang berdatangan sejak tadi.
Di lokasi tampak hadir Menteri Sosial, Tri Rismaharini dan beberapa pejabat negara lainnya.
Prosesi pemakaman Tjahjo Kumolo akan dipimpin langsung Menteri Sekretaris Negara, Pratikno.
Sebelumnya, jenazah Tjahjo Kumolo disemayamkan di rumah duka Komplek Widya Chandra, setelah dibawa dari Rumah Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat.
Kemudian disholatkan di Masjid Quba Kantor Kementerian PANRB Jl. Jenderal Sudirman Kav. 69 Kebayoran Baru Jakarta Selatan.
Seperti diketahui, Tjahjo Kumolo menghembuskan nafas terakhir pada pukul sekitar pukul 11.10 WIB di Sakit Abdi Waluyo, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Andi Sudirman Sampaikan Belasungkawa Meninggalnya Menpan-RB Tjahjo Kumolo Dari Tanah Suci
Almarhum meninggal usai berjuang melawan penyakit infeksi paru. Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Saiful Hidayat membenarkan kabar tersebut.
"Benar, saya juga dapat info yang sama," kata Djarot saat dikonfirmasi, Jumat.
Tjahjo dikabarkan sudah menjalani perawatan insentif di rumah sakit. Sempat berhembus kabar kalau Tjahjo dalam keadaan koma.
Namun informasi tersebut langsung dibantah oleh Sekretaris KementerianPANRB, Rini Widyantini. Rini menyebut kalau kondisi kesehatan Tjahjo sudah membaik pada sepekan lalu.
"Beliau tidak koma, namun harus menjalani perawatan secara intensif sampai kondisi keseluruhan stabil dan membaik," ujar Rini saat dikonfirmasi, Jumat.
Berita Terkait
-
Andi Sudirman Sampaikan Belasungkawa Meninggalnya Menpan-RB Tjahjo Kumolo Dari Tanah Suci
-
Megawati Sangat Berduka Ditinggal Wafat Tjahjo Kumolo, Seluruh Kantor PDIP Kibarkan Bendera Setengah Tiang Selama 7 Hari
-
Mengenang Menteri Tjahjo Kumolo, Perjuangkan ASN Dapat Uang Pensiun Hingga Rp1 Miliar
-
Tiba di Kantor KemenPAN RB, Wapres Ma'ruf Langsung Jadi Imam Salat Jenazah Tjahjo Kumolo
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
Terkini
-
Dicekal ke Luar Negeri, Roy Suryo Cs Wajib Lapor Seminggu Sekali
-
Pengamat UGM Nilai Jokowi Melemah dan Kaesang Tak Mampu, Mimpi PSI Tembus Senayan 2029 Bakal Ambyar?
-
Sentil Pemerintah di DPR, Rhoma Irama Jadikan Demam Korea Cermin Sukses Industri Kreatif
-
Roy Suryo Cs 'Lawan Balik' Polisi, Desak Gelar Perkara Khusus Ijazah Jokowi
-
Plot Twist Kasus Rizki Nurfadilah: Ngaku Korban TPPO, Ternyata Sadar Jadi Scammer di Kamboja
-
Pohon Tumbang Ganggu Layanan MRT, Gubernur Pramono: Sore Ini Kembali Normal
-
Dugaan Cinta Terlarang Perwira Polisi dan Dosen Untag: AKBP B Dipatsus, Kematian DLV Masih Misteri
-
Jangan Takut Lapor! KemenPPPA Tegaskan Saksi dan Korban KBGO Tak Bisa Dituntut Balik
-
Gerak Dipersempit! Roy Suryo Cs Resmi Dicekal ke Luar Negeri di Kasus Ijazah Jokowi
-
KPK Serahkan Rp 883 Miliar Hasil Perkara Investasi Fiktif ke PT Taspen