Suara.com - Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan 1 Dzulhijjah 1443 H dimulai pada hari Jumat (1/7/2022), sehingga peringatan Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1443 H akan bertepatan pada Minggu (10/7/2022) mendatang. Saat memasuki bulan Dzulhijjah, umat Islam dianjurkan untuk berpuasa selama 9 hari. Namun, bolehkah puasa Dzulhijjah tidak full 9 hari?
Bulan Dzulhijjah memiliki banyak keutamaan yang dianjurkan untuk dilaksanakan oleh umat muslim, salah satunya adalah puasa Dzulhijjah selama 9 hari sebelum Hari Raya Idul Adha. Lantas bolehkah puasa Dzulhijjah tidak full 9 hari? Simak penjelasannya berikut ini.
Bolehkah Puasa Dzulhijjah Tidak Full 9 Hari
Puasa Dzulhijjah memiliki keistimewaan yang dapat menghapus dosa-dosa baik satu tahun sebelumnya dan satu tahun yang akan datang. Pelaksanaan puasa Dzulhijjah dimulai pada tanggal 1 Dzulhijjah dan diakhiri pada tanggal 9 Dzulhijjah. Melaksanakan puasa 9 hari bulan Dzulhijjah ini sebagaimana tertera dalam sebuah hadist dari Hunaidah bin Kholid.
“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa berpuasa pada sembilan hari awal Dzulhijah, pada hari ‘Asyura’ (10 Muharram), berpuasa tiga hari setiap bulannya, …” (HR. Abu Daud no. 2437. Syaikh Al Albani mengatakan bahwa hadits ini shahih)
Disamping itu ada sebuah riwayat dari Aisyah RA yang menyebutkan, “Aku tidak pernah melihat Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam berpuasa pada sepuluh hari bulan Dzulhijah sama sekali.” (HR. Muslim no. 1176).
Melalui hadist tersebut, Ibnu Hajar Al Asqalani memiliki pendapat bahwa Rasulullah SAW meninggalkan puasa karena ketika itu khawatir bahwa umatnya menganggap puasa tersebut wajib.
Meskipun umat muslim dianjurkan untuk berpuasa selama 9 hari, namun ada sebagian umat muslim tidak berpuasa kurang dari 9 hari. Bolehkah puasa Dzulhijjah tidak full 9 hari? Karena sifat puasa Dzulhijjah tidak wajib, maka diperbolehkan untuk tidak berpuasa selama 9 hari berturut-turut. Sebagai gantinya, umat muslim dapat melaksanakan puasa Tarwiyah dan Arafah yang dilaksanakan pada 8 - 9 Dzulhijjah.
Dalam sebuah hadist, Rasulullah SAW menjelaskan tentang perintah melaksanakan puasa Arafah sebagai berikut.
Baca Juga: Warga Disarankan Minta Surat Keterangan Sehat Hewan Kurban Idul Adha 2022
“Puasa Arafah dapat menghapuskan dosa setahun yang lalu dan setahun akan datang. Puasa Asyuro (10 Muharram) akan menghapuskan dosa setahun yang lalu.” (HR. Muslim no. 1162).
Demikian penjelasan singkat mengenai bolehkah puasa Dzulhijjah tidak full 9 hari berturut-turut. Semoga artikel di atas dapat menjawab pertanyaan Anda!
Kontributor : Muhammad Zuhdi Hidayat
Berita Terkait
-
Warga Disarankan Minta Surat Keterangan Sehat Hewan Kurban Idul Adha 2022
-
Penjual Kambing dan Domba Curhat Penjualan Sepi Jelang Idul Adha, Terlebih Ada Imbas Wabah PMK
-
Idul Adha di Tengah Wabah, MUI Tegaskan Hewan dengan Gejala Ringan PMK Sah untuk Kurban
-
Anies Pusatkan Salat Idul Adha di JIS pada 10 Juli, Kapasitas 30 Ribu Jemaah
-
Simak Jadwal Puasa Sebelum Idul Adha 2022 dan Puasa Ayyamul Bidh
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 5 Pilihan HP Snapdragon Murah RAM Besar, Harga Mulai Rp 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
Dituduh Punya Ijazah Doktor Palsu, Arsul Sani Tak akan Lapor Balik: Kalau MK kan Nggak Bisa
-
Viral Usul Ganti Ahli Gizi dengan Lulusan SMA, Ini Klarifikasi Lengkap Wakil Ketua DPR Cucun
-
Heboh Sebut Ahli Gizi Tak Penting, Wakil Ketua DPR Cucun Minta Maaf, Langsung Gelar Rapat Penting
-
Minta Pramono Naikkan Upah Jadi Rp6 Juta, Buruh Sesalkan UMP DKI Kalah dari Bekasi-Karawang
-
Tiap Meter Persegi di Jabodetabek Tercemar 4 Puntung Rokok, Perusahaan Ini Juaranya
-
Energi Bersih Bukan Mimpi, Inovasi 95 Tahun Ini Buktinya
-
Bupati Jember: Mulai 2026 setiap triwulan OPD dievaluasi bersama DPRD
-
Bobby Nasution Tak Kunjung Diperiksa, Penyidik KPK Rossa Purbo Bekti Dilaporkan ke Dewas KPK
-
Kasus Tudingan Ijazah Palsu Arsul Sani Masuk Babak Baru, Kini Ada Aduan Masuk ke MKD DPR RI
-
Menpar Kena 'Sentil' Komisi VII DPR, Proyek Lift Kaca di Pantai Kelingking Turut Disinggung