Suara.com - Email merupakan alat berkomunikasi yang sangat penting di jaman digital ini. Email mempermudah kita menjangkau seseorang untuk diminta melakukan suatu pekerjaan/tugas, karena kita juga bisa melampirkan file gambar atau dokumen.
Singkat kata, email membantu proses kerja kita menjadi lebih mudah. Nah, masalahnya terkadang saat membuat email,kita tidak memikirkan nama yang mewakili kita sehingga pada saatnya tiba, kita harus mengganti email.
Sudah tahukah Anda cara mengganti nama email? Khusus pengguna gmail account, berikut kami bahas cara mengganti nama email gmail account Anda.
Cara Mengganti Nama Email, Gmail Account
Anda bisa melihat panduannya di support.google.com. Berikut cara mengganti nama email berdasarkan panduan dari support.google.com.
Misalnya, jika Anda menikah, Anda dapat berubah dari "Lisa Brown" di sportsfan@gmail.com menjadi "Lisa Jones" di sportsfan@gmail.com. Nama belakang disesuaikan dengan nama suami. Berikut langkah-langkah mengganti nama email tersebut.
- Di komputer, buka Gmail.
- Di kanan atas, klik Setting (Pengaturan), lalu lihat all setting (semua pengaturan).
- Klik tab Accounts and Import atau Accounts tab.
- Di bagian Send mail as atau Kirim email sebagai, klik Edit info.
- Masukkan nama yang ingin Anda tampilkan saat mengirim pesan.
- Di bagian bawah, klik Save changes (Simpan Perubahan).
Penting untuk diperhatikan bahwa Anda tidak dapat mengubah nama dari aplikasi Gmail.
Tambahan informasi buat Anda yang mungkin juga perlu mengubah password akun email Anda. Berikut kami imbuhkan informasi cara mengubah password email berdasarkan penjelasan support.google.com.
- Buka Akun Google Anda. Anda mungkin perlu masuk.
- Di bagian Security (Keamanan), pilih Login ke Google.
- Pilih Kata Sandi. Anda mungkin perlu masuk lagi.
- Masukkan kata sandi baru Anda, lalu pilih Ubah Kata Sandi.
Kalau perlu mengatur ulang kata sandi Anda ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk memulihkan akun Anda.
Baca Juga: Indonesia Termasuk Target Utama Email Spam di Asia Pasifik
1. Anda akan ditanyai beberapa pertanyaan untuk mengonfirmasi bahwa itu adalah akun Anda dan email akan dikirimkan kepada Anda. Jika Anda tidak mendapatkan email, maka lakukan langkah berikut:
- Periksa folder Spam atau Email Massal Anda.
- Tambahkan noreply@google.com ke buku alamat Anda.
- Untuk meminta email lain, ikuti langkah-langkah untuk memulihkan akun Anda.
2. Periksa semua alamat email yang mungkin anda gunakan untuk mendaftar atau masuk ke akun anda. Temukan pertanyaan pemulihan atau atur ulang kata sandi Anda sesuai perintah nomor satu tersebut di atas.
Demikian itu keterangan untuk cara mengganti nama email Anda. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Mutaya Saroh
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ironi! Pejabat Riau Sampai Ngutang Bank Demi Setor 'Jatah Preman' ke Gubernur
-
Koalisi Sipil Sebut Usulan Pahlawan Upaya Cuci Dosa Soeharto: Cuma Orang Gila Maafkan Diri Sendiri
-
Gubernur Riau Telah Terima Uang Pemerasan Rp4,05 Miliar, Ada yang Mengalir ke PKB?
-
Rumah Hakim Kasus Korupsi Anak Buah Bobby Terbakar, Begini Kata Polisi usai 2 Kali TKP
-
Hotman Paris Sebut Saksi Ahli CMNP Jadi 'Senjata Makan Tuan' dalam Sidang Sengketa NCD
-
Lagi Jadi Fokus Dirut Transjakarta, Kenapa Mode Share Transportasi Umum di Jakarta Baru 22 Persen?
-
Rumah Hakim PN Medan Kebakaran, Sengaja Dibakar atau Murni Kecelakaan?
-
Akhir Petualangan Dokter Predator, Priguna Anugerah Divonis 11 Tahun Penjara
-
Tolak Soeharto Pahlawan, Cerita Pilu Penyintas Tragedi Tanjung Priok: Ditelanjangi di Markas Kodim
-
Bukan Lagi Soal Look Good, Ini Prioritas Baru Kelas Menengah Indonesia yang Harus Dipahami Brand