Suara.com - Komentar sosok pegiat Eko Kuntadhi terhadap sosok tokoh Pesantren Lirboyo, Ning Imaz memicu polemik. Pasalnya, Eko sempat melayangkan hinaan kepada Ning Imaz terhadap salah satu video kajian keagamaan yang dirilis secara daring melalui akun Instagram @nuonline.
Sontak, segenap pihak terutama dari Nahdlatul 'Ulama menyayangkan komentar Eko Kuntadhi tersebut.
Berkat polemik yang ditimbulkan olehnya, Eko Kuntadhi kini minta maaf kepada Ning Imaz dan berjanji akan mengunjungi Pesantren Lirboyo untuk berdamai dengan penceramah perempuan tersebut.
Lantas, apa yang membuat sosok Eko Kuntadhi melayangkan komentar bernada hinaan kepada Ning Imaz yang ternyata putri seorang kiai tersebut? Berikut kronologi Eko Kuntadhi hina Ning Imaz.
Eko Kuntadhi cuit hinaan kepada Ning Imaz terkait video ceramah
Ning Imaz sempat menjadi seorang pemateri dalam video kajian keagamaan yang dirilis oleh kanal Instagram NU Online. Pada video tersebut, Ning Imaz sedang membahas tentang tafsir salah satu ayat Kitab Suci Al Quran yakni Surat Ali Imran ayat 14.
Adapun video tersebut tercantum judul Lelaki di Surga Dapat Bidadari, Wanita Dapat Apa pada thumbnail unggahan.
Video tersebut akhirnya menggaet atensi dari Eko Kuntadhi yang kemudian mengunggah ulang cuplikan ceramah tersebut melalui Twitter.
Alih-alih memberikan komentar yang positif, Eko justru menuliskan komentar bernada hinaan terkait dengan materi yang disampaikan oleh Ning Imaz via video ceramah tersebut.
Baca Juga: Eko Kuntadhi Minta Maaf kepada Ning Imaz dan Keluarga Pondok Pesantren Lirboyo
"T*lol tingkat kadal. Hidup kok cuma mimpi s*langkang*n" tulis Eko via akun Twitternya.
Tokoh NU menyayangkan cuitan Eko Kuntadhi
Sontak, cuitan Eko Kuntadhi tersebut viral dan turut dibanjiri oleh komentar dari warganet.
Tak hanya warganet, sosok tokoh NU, Nadirsyah Hosen atau yang akrab disapa Gus Nadir turut menyayangkan cuitan Eko Kuntadhi yang menghina Ning Imaz tersebut.
Gus Nadir mengomentari bahwa Eko sah-sah saja jika berbeda pendapat dengan Ning Imaz. Namun, tak seharusnya Eko melayangkan kalimat hinaan. Sontak, Gus Nadir meminta agar Eko belajar sopan santun.
"Yg anda @_ekokuntadhi posting itu video Ning Imaz dari Ponpes Lirboyo; istri dari Gus @rifqilmoeslim Beda pendapat hal biasa. Tapi gak usah melabeli dg kata tolol. Posting saja video aslinya. Bukan yg sdh ditambahi kata2 tolol. Belajarlah utk santun dlm perbedaan," cuit Gus Nadir via akun Twitter @na_dirs.
Berita Terkait
-
Kata Pengasuh Ponpes Lirboyo Merespons Cuitan Eko Kuntadhi
-
Eko Kuntadhi Minta Maaf kepada Ning Imaz dan Keluarga Pondok Pesantren Lirboyo
-
Sebut Ustazah 'Tolol', Eko Kuntadhi Sudah Hapus Cuitan Terkait Video Ning Imaz
-
Gegara Kasus Eko Kuntadhi, Ganjar Pranowo Kena Sindiran Sana-sini, Terbaru Susi Pudjiastuti: Malu Pak!
-
Dianggap Hina Anak Tokoh NU, Ketua Ganjarist Eko Kuntadhi Bakal Minta Maaf ke Pesantren Lirboyo
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Menkeu Purbaya Bakal Redenominasi Uang Rp 1000 Jadai Rp 1, Apa Maksudnya?
-
Jokowi Dukung Gelar Pahlawan, Gibran Puji-puji Jasa Soeharto Bapak Pembangunan
-
Polisi Temukan Serbuk Diduga Bahan Peledak di SMAN 72, Catatan Pelaku Turut Disita
-
Ledakan SMAN 72: Jejak TikTok Terduga Pelaku 8 Jam Sebelum Kejadian Ungkap Hal Mengejutkan!
-
Polisi Dalami Motif Ledakan SMAN 72, Dugaan Bullying hingga Paham Ekstrem Diselidiki
-
Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia, Pimpinan KPK Melayat
-
Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Adalah Siswa Sendiri, Kapolri Ungkap Kondisinya
-
Kawanan Begal Pembacok Warga Baduy di Jakpus Masih Berkeliaran, Saksi dan CCTV Nihil, Kok Bisa?
-
Kabar Duka, Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia di Usia 72 Tahun
-
Lihat Rumahnya Porak-poranda Dijarah, Ahmad Sahroni Pilih Beri 'Amnesti': Kalau Balikin, Aman!