Suara.com - Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB), Abdullah Azwar Anas memastikan akan membuka rekrutmen CPNS 2023. Ada beberapa formasi CPNS 2023 prioritas yang akan dibuka nantinya.
Selain membuka rekrutmen CPNS 2023, pemerintah juga tengah membuka rekrutmen PPPK untuk mengisi kekurangan tenaga guru, tenaga kesehatan dan tenaga teknis lainnya.
"Sudah diputuskan pemerintah akan membuka rekrutmen CPNS dan PPPK tahun 2023," ujar Abdullah dalam siaran pers yang diterima Suara.com, Selasa (27/12/2022).
Pada pembukaan rekrutmen CPNS 2023 kali ini akan fokus pada pengisian formasi prioritas. Apa saja formasi CPNS 2023 prioritas?
Formasi CPNS 2023 Prioritas
Dalam rekrutmen CPNS 2023, pemerintah akan fokus membuka kesempatan rekrutmen data scientist dan talenta digital secara terukur.
"Dunia digital cepat berubah, pemerintah harus cepat adaptasi agar tidak tergerus zaman," ujar Anas.
Selain merekrut talenta digital dan data scientist, pemerintah juga akan merekrut formasi prioritas untuk memenuhi kebutuhan profesi seperti jaksa, hakim, dosen dan jabatan pelaksana prioritas sesuai Peraturan Menteri PANRB Nomor 45 Tahun 2022 tentang Jabatan Pelaksana Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah.
Sementara, jabatan yang terdampak oleh transformasi digital akan dikurangi rekrutmen jabatannya. Saat ini, pemerintah sedang melakukan analisis jabatan mana saja yang terdampak perkembangan digital.
Dalam proses rekrutmen CASN 2023, pemerintah akan mempertimbangkan beberapa variabel tertentu, seperti indikator jumlah PNS yang akan pensiun dan pemenuhan SDM untuk mendukung program strategis nasional.
Jadwal Pendaftaran CPNS 2023
Hingga berita ini dipublikasi, pemerintah belum mengumumkan secara resmi kapan jadwal pendaftaran CPNS 2023 akan dibuka. Masing-masing instansi pemerintah sedang melakukan pendataan dan mengusulkan kebutuhan PNS 2023 yang prioritas ke pemerintah pusat.
Meskipun belum ada jadwal pendaftaran CPNS 2023 secara pasti, para calon pelamar bisa mempersiapkan diri sejak dini dengan melengkapi syarat dokumen yang dibutuhkan.
Berikut ini syarat dokumen CPNS yang dibutuhkan merujuk pada syarat CPNS 2022 lalu. Biasanya syarat dokumen yang akan diminta pemerintah tidak jauh berbeda dengan syarat tahun-tahun sebelumnya.
- Hasil scan swafoto ukuran maksimal 200 kb, dengan format jpeg atau jpg
- Scan pas foto dengan latar belakang merah, ukuran maksimal 200 kb, dengan format jpeg atau jpg
- Scan surat lamaran, ukuran maksimal 300 kb, dengan format pdf
- Scan KTP, ukuran maksimal 200 kb, dengan format pdf
- Scan dokumen pendukung lain, ukuran maksimal 800 kb, dengan format pdf
- Scan transkrip nilai, ukuran maksimal 500 kb, dengan format pdf
Pastikan validitas kelengkapan dokumen diatas. Hal ini untuk mempermudah Anda agar bisa lolos administrasi.
Berita Terkait
-
Tenaga Honorer K2 Bisa Jadi CPNS 2023, Simak Cara dan Syaratnya!
-
Kapan CPNS 2023 Dibuka? Ini Update Pendaftaran, Lulusan SMA dan S1 Merapat!
-
6 Syarat CPNS 2023 S1, Segera Siapkan Berkas Format Ini!
-
Bocoran Kapan CPNS 2023 Dibuka, Simak Syarat-syarat Pendaftarannya
-
7 Syarat Dokumen Wajib untuk Daftar CPNS 2023 Lengkap dengan Format Berkas
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Bahas Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Kejar Jambret Istri, Komisi III DPR Sampai Istighfar Dua Kali
-
KSP Qodari Jawab Soal Isu Reshuffle Kabinet: Hanya Presiden dan Tuhan yang Tahu
-
KPK Geledah Kantor Dinas Perkim, Buntut Dugaan Korupsi yang Seret Wali Kota Madiun Non Aktif Maidi
-
Tolak Polri di Bawah Kementerian, Boni Hargens: Sikap Kapolri Jaga Arsitektur Demokrasi
-
4 Fakta Aturan Batik Korpri Terbaru 2026: Jadwal dan Siapa yang Wajib Pakai
-
Sore Ini Prabowo Lantik 8 Anggota DEN di Istana Negara
-
Reshuffle Kabinet: Menkomdigi Meutya Hafid Dikabarkan Diganti Angga Raka Prabowo
-
Isu Reshuffle Kabinet Jilid 5 Memanas, 7 Menteri Ini Bakal Diganti?
-
Kekerasan Banyak Terjadi di Ruang Domestik, PPAPP Soroti Rumah sebagai Lokasi Paling Rawan di Jaksel
-
Menteri PPPA Minta Siswi SMPN 6 Denpasar Korban Pelecehan Seksual Tak Dikeluarkan atau Dikucilkan