Suara.com - Gibran Rakabuming Raka sempat bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dalam acara pelantikan Hevearita G Rahayu sebagai Wali Kota Semarang di Semarang, Senin (30/1/2023). Gibran enggan membongkar isi pembicaraannya dengan Megawati.
Alih-alih membongkar isi pembicaraan, Gibran malah menyuruh untuk melihat ekspresinya saat digandeng Megawati di lokasi acara.
"Baca saja ekspresi muka saya waktu digandeng bu Mega, itu cukup menjawab," kata Gibran di Solo, Selasa (31/1/2023).
Gibran juga enggan membahas perihal Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024. Lagi-lagi ia meminta untuk membaca ekspresinya.
"Nggak tahu, baca sendiri (ekspresi wajahnya, red.). Nanti dululah itu, nanti saja dibahasnya, yang penting sudah ketemu ibu (Megawati, red.), sudah," tuturnya.
Ekspresi Bahagia
Foto Gibran menggandeng Megawati muncul pada Senin (30/1/2023). Momen pertemuan keduanya terjadi saat menghadiri pelantikan Wali Kota Semarang sisa masa jabatan 2021-2026, Hevearita Gunaryanti Rahayu.
Setelah menghadiri pelantikan, Gibran tampak mengantar Presiden RI ke-5 itu ke bandara untuk pulang. Kebersamaan putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi dengan Megawati itu sendiri menjadi sorotan.
Gibran yang mengenakan setelan jas rapi tampak sumringah kala berjalan bersama Megawati. Sementara itu, Megawati yang mengenakan batik berwarna hitam dan merah tampak menggandeng kadernya itu.
Baca Juga: Gibran Girang dan Pamer Digandeng Megawati sampai Sebut 'Ibu', Publik Auto Paham: Golden Tiket
Ekspresi pimpinan tertinggi PDIP itu sendiri tidak bisa terlihat lantaran mengenakan masker. Sementara itu, Gibran menunjukkan ekspresi yang bahagia saat berjalan bersama Megawati di ruang publik.
Berita Terkait
-
Megawati dan Elitenya Bertemu Ganjar Dinilai untuk Perbaiki Citra Hubungan, Adakah Sinyal Politik?
-
CEK FAKTA: Cak Nun Kejang Dituntut Gibran yang Tak Terima Bapaknya Disebut Firaun, Benarkah?
-
Ekspresi Gibran Digandeng Megawati Disorot: Gak Cuma Gubernur, Bisa Aja Nyalon Presiden
-
Diusulkan Jadi Pendamping Kaesang Pangarep di Pilkada Solo 2024, Rheo Fernandes: Hanya Wacana Kok
-
Sorot Gaya Komunikasi Politik Presiden Jokowi dan Gibran, Rizal Ramli: Sifat Pembohong dan Tipa-tipu
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar