Suara.com - Sesosok janin bayi ditemukan dalam tumpukan sampah di Kali Baru Barat, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada Selasa (7/3/2023) pagi.
Kapolsek Jagakarsa Kompol Multazam Lisendra menyebut janin bayi tersebut ditemukan oleh seorang pemulung yang tengah mengais sampah sekitar pukul 08.14 WIB.
"Saksi melihat benda mencurigakan dalam tumpukan sampah yang diserok," kata Multazam kepada wartawan, Selasa (7/3/2023).
Setelah diperiksa, kata Multazam, pemulung berinisial N tersebut kaget ketika menemukan sesosok diduga janji bayi tersebut.
"Didapati benda mencurigakan itu diduga janin bayi yang sudah meninggal dunia," ungkap Multazam.
"Hasil pemeriksaan dokter merupakan janin manusia," imbuhnya.
Kekinian, lanjut Multazam, pihaknya masih menyelidiki pelaku yang membuang janin bayi tersebut. Kuat dugaan jika janin bayi itu dibuang oleh orang tuanya sendiri.
Dalam kasus ini, polisi telah memeriksa saksi dan rekaman kamera pengawas alias CCTV yang ada di lokasi tersebut guna memburu pelakunya.
"Polsek Jagakarsa mengutuk peristiwa tersebut dan saat ini tengah melakukan penyelidikan untuk membuat terang peristiwa," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Nikita Willy Ajak Baby Izz ke Belanda, Berapa Usia Aman bagi Bayi Bepergian?
-
Punya Gangguan Kesuburan, Pasutri Harus Tahu Tak Selalu Bayi Tabung Lho Solusinya
-
Dilarang Pulang, Emak-emak Korban Kebakaran Pertamina Plumpang Ngeluh Susu Bayi di Pengungsian: Ada Tapi Belum Dibagikan
-
Bayi Meninggal Diduga Salah Suntik, RSUD Labuang Baji Beri Klarifikasi: karena Adanya Sumbatan di Usus Bawah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional