Suara.com - Wakil Ketua Umum Partai Hanura, Ahmad Muqowam, menyampaikan pihaknya bakal terus komitmen untuk membantu pemenangan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI untuk periode 2024-2029.
Hal itu disampaikan Muqowam dalam sambutannya saat peresmian rumah aspirasi Relawan Ganjar Pranowo, di Jakarta, Kamis (1/6/2023).
"Wajib bagi saya dan Hanura untuk sukses Ganjar menjadi Presiden 2024. Ini pasti," kata Muqowam.
Kehadiran Muqowam ini mewakili Ketua Umum DPP Partai Hanura Oesman Sapta Odang yang berhalangan hadir.
Selain itu Muqowam mengklaim jika Hanura merupakan parpol yang pertama kali mengumumkan dukungan kepada Ganjar sebagai bacapres 2024 dan komitmen itu tidak berubah hingga kini.
"Terakhir yang mau saya sampaikan, Hanura itu partai pertama yang mendukung Ganjar sebagai Presiden RI dan itu tercatat dalam sejarah," tuturnya.
Adapun dalam kesempatan yang sama, Plt Ketua Umum DPP PPP M Mardiono memberikan sambutannya juga dalam acara tersebut.
Ia megutip pernyataan Proklamator RI Soekarno saat berpidato di acara peresmian Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo.
Mardiono beralasan pernyataan Bung Karno dikutipnya karena momen peresmian rumah aspirasi bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila.
"Saya hanya ingin mengutip Bung Karno, bapak Proklamator, tepat pada 1 Juni 1945 sebagai hari lahir Pancasila, beliau berkata Pancasila itu benar-benar dasar yang dinamis, satu dasar yang benar-benar dapat menghimpun segenap tenaga rakyat Indonesia, satu dasar yang benar-benar mempersatukan rakyat Indonesia. Oleh karena itu, kita berkumpul hari ini, 1 Juni 2023, Hari Lahir Pancasila untuk satu tujuan, satu tekad, memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden Indonesia pada Pemilu 2024," kata Mardiono.
Mardiono mengatakan, PPP menginginkan pemimpin Indonesia ke depan ialah sosok yang bisa menjaga persatuan dan kesatuan Indonesia.
"PPP berkomitmen tidak ada kata lain, pemimpin bangsa ke depan harus menjadi pemimpin yang mempersatukan, tidak boleh ada bibit yang memecah persatuan bangsa. Ini komtmen PPP. Oleh karena itu, PPP berkomitmen dan saya siap bergandengan tangan dengan para sukarelawan di seluruh Indonesia untuk bertekad memenangkan Ganjar sebagai Presiden RI," ujarnya.
Dalam acara ini turut dihadiri Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Plt Ketum DPP PPP M Mardiono, Wakil Ketua Umum PPP Amir Uskara, Sekjen Partai Hanura Kodrat Shah, Wakil Ketua Umum DPP Partai Hanura Ahmad Muqowam.
Berita Terkait
-
Parpol Baru akan Deklarasi Dukung Dirinya di Pilpres 2024, Ganjar Pranowo: Tunggu dalam Dua Hari
-
Elektabilitasnya Disalip Prabowo di Survei Litbang Kompas, Ganjar Pranowo: Sebentar Akan Menang Lagi
-
Anies Khawatir Dijegal Usai Jokowi Nyatakan Bakal Cawe-cawe Pemilu 2024, Ganjar: Jangan Takut Isu Apapun
-
Ganjar Sebut Jokowi Punya Hak Cawe-cawe sebagai Kader PDIP: Tapi Intervensi Politik Tidak Akan Terjadi!
-
Punya Potensi Besar di Pemilu 2024, Ganjar Pranowo Sasar Generasi Z dan Swing Voters Mulai Aktif Terlibat di Politik
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta